Mohon tunggu...
Nilamsari Shinta Dewi
Nilamsari Shinta Dewi Mohon Tunggu... Lainnya - Researcher Marketing Analyst, also Foodies

seorang penjelajah sosial dan budaya di bumi pertiwi, Indonesia.

Selanjutnya

Tutup

Foodie Pilihan

20 Rekomendasi Kuliner Khas Kota Solo yang Populer & Wajib Dicoba

14 Januari 2023   18:17 Diperbarui: 14 Januari 2023   18:31 1869
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sepiring Kenikmatan Duniawi  (cr : The Dharmawangsa Jakarta

Cabuk Rambak (cr : cookpediacom)
Cabuk Rambak (cr : cookpediacom)
Cabuk rambak, kuliner legendaris khas Solo, yang sayang keberadaanya sudah mulai langka dan hanya bisa ditemukan sekitaran pasar tradisional. Kata cabuk memiliki arti wijen putih yang merupakan bahan utama saus pada makanan ini. Sementara, rambak yaitu kerupuk kulit sapi, namun dikarenakan harga rambak semakin mahal kemudian diganti dengan kerupuk karak yang terbuat dari nasi. Dalam penyajiannya, oalahn ini hanya menggunakan tambahan irisan lontong atau ketupat yang disiram saus wijen putih, irisan daun jeruk, dan kerupuk karak.

14. Serabi Notosuman

Serabi Notosuman
Serabi Notosuman
Jalan-jalan ke Solo wajib mencoba jajanan khas ini, yaitu Serabi. Bila dilihat sekilas mungkin bentuknya seperti kue appem. Akan tetapi, kue legendaris Solo (Serabi) diolah dari bahan-bahan yang terdiri dari tepung beras, pandan, vanilla, gula, santan kelapa, dan garam. Biasanya dimasak menggunakan wajan kecil terbuat dari tanah liat dan dipanggang di atas arang. Karena bahan utamanya tepung beras dan santan kelapa, tak khayal jajanan  ini sangat gurih legit dan hanya bisa dinikmati hingga 24 jam sejak dimasak karena dalam prosenya tidak memakai bahan pengawet.

15. Tahok (Wedang Kembang Tah

Tahok (cr : IG liputankulinerbekasi)
Tahok (cr : IG liputankulinerbekasi)
Wedang kembang tahu atau biasa disebut Tahok ini memiliki ciri khas tekstur lembut menyerupai puding. Kuliner ini terbuat dari sari kacang kedelai putih yang dibuat kental dipadukan dengan wedang jahe hangat dan manisnya gula jawa yang menyegarkan. 

16. Lenjongan

Lenjongan Solo
Lenjongan Solo
Lenjongan ialah jajanan yang mayoritas terbuat dari singkong. Lenjongan terdiri dari berbagai  makanan (Gendar, Klepon, Sawut, Jongkong, Gatot, Getuk, Tiwul, Cenil, Klepon, Ketan hitam, Ketan putih, Jagung (Grontol), lalu ditaburi parutan kelapa dan gula pasir ataupun gula merah cair. 

17. Pecel Ndeso Solo

Pecel Ndeso Solo (cr : detikfood)
Pecel Ndeso Solo (cr : detikfood)

Hidangan satu ini sangat banyak ditemukan di berbagai warung makan yang ada di Solo karena mayoritas warga lokal menyantap hampir sehari-hari. Pada dasarnya, pecel terbuat dari aneka sayuran rebus yang ditambahi sambal. Walaupun sekilas sama, namun, racikan pecel di tiap daerah itu berbeda-beda. Jika pecel solo atau sering disebut pecel ndeso ini, umumnya terbuat dari bayam, kecambah, kenikir, lembayung, mlanding, kembang turi dan kecipir. Uniknya, nasi dalam pecel solo ini menggunakan nasi merah yang kaya karbohidrat dan tambahan saus wijen hitam.

18. Gado-gado Solo

Gado-Gado Solo (cr : cookpadcom)
Gado-Gado Solo (cr : cookpadcom)
Kuliner satu ini banyak ditemukan di berbagai daerah dengan nama yang beragam. Gado-gado sendiri ialah kuliner yang berisi irisan sayur mentah dan matang seperti wortel, kubis, buncis, timun, dan tomat. Selain itu juga mengandung protein seperti tahu dan tempe goreng, serta telur rebus. Meskipun tidak menggunakan nasi atau lontong, hidangan ini tetap mengenyangkan karena adanya tambahan bakmi kuning atau kentang rebus. Penyajiannya dengan disiram saus kacang, bawang goreng, dan kerupuk.

19. Garang Asem

Garang Asem (cr : ayosemarangcom)
Garang Asem (cr : ayosemarangcom)

Garang asem yaitu olahan ayam yang mempunyai cita rasa asam dari belimbing wuluh dan pedas dari cabe rawit. Selain itu, bumbu yang terbuat dari kuah santan menambah gurih hidangan ini. Pada proses pembuatannya, makanan ini dibungkus menggunakan daun pisang kemudian dikusus sampai matang.

20. Brambang Asem

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Foodie Selengkapnya
Lihat Foodie Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun