Mohon tunggu...
Muhammad Nauval
Muhammad Nauval Mohon Tunggu... Perawat - Perawat | Aceh Tulen

Pecinta Kopi Hitam Tanpa Gula

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Melihat Upaya Pemerintah Tanah Rencong dalam Menekan Lonjakan Kasus Covid-19 yang Makin Mengganas

16 September 2020   13:33 Diperbarui: 16 September 2020   13:38 65
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
[Sumber, Pikiran Rakyat]

Jika membicarakan soal Covid 19, Jakarta tidak pernah luput dari sorotan. Apalagi jika menyangkut kebijakan-kebijakan yang diambil Anies Baswedan selaku Gubernur DKI Jakarta dalam mengatasi dan menekan wabah covid-19 lebih meluas. Ujung-ujungnya pasti akan menuai pro dan kontra sehingga berbagai debat maupun diskusi kerab diadakan di televisi-televisi nasional maupun swasta.

Memang wajar jika Jakarta menjadi sorotan, karena seperti yang kita tahu, dalam hal anggaran mengatasi covid 19,  Pemprov DKI merupakan Provinsi yang paling besar mengalokasikan anggaran. Selain itu, status sebagai ibu kota negara tidak terlepas dari penyebab banyaknya pihak yang memperhatikan gerak gerik kebijakan yang diambil oleh Pemprov DKI Jakarta.

Baru-baru ini, Anies Baswedan kembali mengambil keputusan untuk memberlakukan PSBB " jilid kedua " di Jakarta. Mempertimbangkan Jakarta sebagai salah satu Provinsi yang paling banyak terinfeksi Covid-19, Anies dengan penuh pertimbangan akhirnya memilih melakukan PSBB ketat.

Jika membahas PSBB di Jakarta sekarang rasanya sudah sedikit membosankan. Karena memang sudah banyak informasi menyangkut praktik pencegahan Covid-19 di tanah ibu kota tersebut yang bisa dikonsumsi publik.

Sebagai masyarakat Aceh, pada tulisan kali ini saya akan mencoba berbagi sedikit informasi mengenai praktik pencegahan Covid 19 di Provinsi Aceh, khususnya di tempat saya tinggal, Kabupaten Pidie.

Nantinya saya akan berbagi pandangan dalam sudut pandang saya sebagai pelaku usaha yang dulu pernah mengenyam pendidikan jurusan Keperawatan di Kabupaten Pidie.  

Aceh, Sebagai Salah Satu Kluster Baru Penyebaran Covid 19

Sebagai salah satu Provinsi paling ujung Sumatera, Aceh dikenal dengan kerelegiusannya dalam mendalami agama. Pada mula-mula Covid 19 ditemukan di Indonesia, masyarakat Aceh tidak goyah sedikitpun. Saat itu bukan hanya Aceh, Indonesia saja masih menganggap remeh virus ini. Bahkan ada pejabat sekelas Menteri yang terkesan " angkuh " mengatakan virus ini tidak akan masuk Indonesia. Ini sudah berlalu, percuma jika kembali membahasnya.

Pada saat Indonesia sudah mulai banyak menemukan kasus, Aceh termasuk salah satu Provinsi yang bahkan tidak terjamah sedikitpun oleh Covid 19. Maka, tidak ada upaya serius Pemprov Aceh dalam membuat sebuah keputusan menyangkut penyebaran virus ini. Hanya seruan dan anjuran saja yang terus digembar gemborkan Pemprov Aceh.

Karena hanya bersifat anjuran memakai masker, jaga jarak, maka wajar jika sebagai masyarakat kurang mempedulikannya. Akibatnya masyarakat tetap berkumpul di keramaian dan tidak memperhatikan anjuran itu sedikitpun. Hanya satu dua orang saja yang mulai sedikit sadar memakai masker saat berpergian ke luar rumah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun