Mohon tunggu...
Muhammad Fauzi
Muhammad Fauzi Mohon Tunggu... Wiraswasta - Sarjana Pengangguran
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Jangan sesekali kalian mengeluh tentang kehidupan, bersyukurlah kalian kepada sang pencipta.

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Wisata Alam di Kota Jepara yang Wajib Dikunjungi

8 Januari 2022   06:47 Diperbarui: 8 Januari 2022   06:56 2219
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
tugu tiga wanita jepara (sumber: facebook/aeni21)

Kota Jepara terkenal akan ukiran mebel yang mendunia sehingga disebut sebagai "The World Carving Center".  Jepara juga merupakan kota kelahiran dari pahlawan wanita yaitu R.A Kartini.

Di sisi lain, Jepara memiliki berbagai tempat wisata yang terkenal akan keindahan alamnya seperti hutan, perbukitan hingga pantai.

Berikut tempat wisata  di kota Jepara yang wajib kalian kunjungi :

Taman Nasional Karimunjawa

Taman Nasional Karimunjawa (dokumentasi pribadi)
Taman Nasional Karimunjawa (dokumentasi pribadi)
Tempat wisata ini sangat populer, tidak hanya di kalangan wisatawan lokal, tapi juga di kalangan wisatawan asing.

Tempat ini merupakan kumpulan dari berbagai pulau kecil yang jumlahnya bisa mencapai duapuluh pulau lebih.


Saat berkunjung ke Taman Nasional Karimunjawa, kalian bisa melakukan banyak kegiatan air, mulai dari snorkeling, diving, berenang, dan lain sebagainya.

Di dalam pulau-pulau yang ada di Taman Karimunjawa juga ada hutan mangrove yang bisa kalian kunjungi.

Pantai Kartini

kura kura  ocean park di pantai kartini (sumber: instagram/dhian_hardjodisastro)
kura kura  ocean park di pantai kartini (sumber: instagram/dhian_hardjodisastro)

Pantai Kartini adalah salah satu pantai di Jepara yang paling populer. Sehingga pantai ini banyak dikunjungi oleh para wisatawan.

Pantai Kartini, tak hanya bisa menikmati pemandangan alam yang indah. Kalian juga bisa bermain wahana lainnya. Seperti naik perahu, bermain catur raksasa, hingga beragam wahana permainan anak.

Pantai Kartini memiliki satu ikon yaitu Kura Kura Ocean Park yang merupakan wahana wisata keluarga. Di dalamnya terdapat berbagai wahana seperti Spa Fish, Aquarium, Mini Theater dan Lounge, serta Kolam Sentuh.

Hutan Wisata Wono Sreni Indah

hutan wisata sreni  (dokumentasi pribadi)
hutan wisata sreni  (dokumentasi pribadi)

Hutan Wisata Sreni adalah kawasan hutan lindung yang juga difungsikan sebagai tempat wisata alam. Hutan Wisata Sreni ada di lereng Gunung Muria sehingga udaranya sangat sejuk.

Hutan yang dipenuhi dengan pohon pinus ini terlihat sangat apik untuk dijadikan sebagai latar berfoto, sehingga banyak fotografer yang sengaja datang untuk berburu foto.

Itulah tempat wisata alam yang wajib kalian kunjungi di Kota Jepara. Namun, masih banyak wisata lainnya yang tidak bisa saya jelaskan semuanya. Seperti Benteng Portugis, Air Terjun Songgolangit, Jepara Ocean Park, dll.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun