Mohon tunggu...
Merza Gamal
Merza Gamal Mohon Tunggu... Konsultan - Pensiunan Gaul Banyak Acara
Akun Diblokir

Akun ini diblokir karena melanggar Syarat dan Ketentuan Kompasiana.
Untuk informasi lebih lanjut Anda dapat menghubungi kami melalui fitur bantuan.

Berpengalaman di dunia perbankan sejak tahun 1990. Mendalami change management dan cultural transformation. Menjadi konsultan di beberapa perusahaan. Siap membantu dan mendampingi penyusunan Rancang Bangun Master Program Transformasi Corporate Culture dan mendampingi pelaksanaan internalisasi shared values dan implementasi culture.

Selanjutnya

Tutup

Segar Pilihan

Gulai Anyang Limokaum, Hidangan Hari Raya Resep Warisan

29 April 2022   14:06 Diperbarui: 3 Mei 2022   12:15 1285
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Image: Gulai Anyang Limokaum-Batusangkar, resep warisan nenek moyang (by Merza Gamal)

Masih mencari menu hidangan untuk hari raya Idul Fitri, selain Lontong Opor? 

Kali ini, Kakek Merza menawarkan hidangan dari resep turun temurun keluarga yang berasal dari Limokaum-Batusangkar, yakni Gulai Anyang untuk dihidangkan di hari raya Idul Fitri.

Gulai Anyang adalah gule jeroan tanpa santan kaya rempah. Biasanya dimakan dengan nasi panas atau bisa juga dengan ketupat. Rasanya pedas gurih. 

Gulai Anyang ini nikmat disantap di tempat yang udaranya tidak panas. Jika dimakan di tempat dingin, maka akan memancing keringat untuk mengucur.

Ayo untuk hidangan Idul Fitri kali ini kita coba memasak Gulai Anyang, resep khas warisan nenek moyang Limokaum-Batusangkar, olahan Dapoer Kakek Merza, pensiunan gaul banyak acara.

Image: Gulai Anyang sedang di masak dalam belanga (by Merza Gamal)
Image: Gulai Anyang sedang di masak dalam belanga (by Merza Gamal)

Bahan-bahan:

  • 1,5 kg jeroan + daging berlemak
  • 100 gr cabe keriting (digiling/diuleg)
  • 1,5 lt air

Bumbu-bumbu:

  • Aneka daun (serei, daun kunyit, daun salam, daun jeruk, daun ketumbar)
  • Aneka rempah (cengkeh, pala, jintan, adas manis, kapulaga)
  • 1 sdm ketumbar
  • 8 cm kulit kayu manis
  • 1 kelopak asam kandis
  • 5 cm jahe (dikeprek)
  • 5 cm lengkuas (dikeprek)
  • 10 siung bawang putih, dicincang
  • 16 siung bawang merah (bisa diganti 2 biji bawang bombay) dirajang

Cara Memasak:

  1. Masukan jeroan ke dalam wadah pemasak (panci/periuk/belanga)
  2. Masukkan semua bumbu ke dalam wadah pemasak
  3. Aduk semuanya hinga daging dan bumbu tercampur rata
  4. Tambahkan air, nyalakan api kompor
  5. Masak hingga jeroan lembut sekitar 1,5-2jam

Cara memasak selengkapnya dapat melihat video berikut https://youtu.be/MLQJZfC4MvU

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Segar Selengkapnya
Lihat Segar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun