Mohon tunggu...
Melina
Melina Mohon Tunggu... Lainnya - Teknisi Pangan

Menulis untuk sharing, karena sharing is caring.

Selanjutnya

Tutup

Book Pilihan

Review Pendek: Web Novel "Ujian Kualifikasi Orang Tua"

15 Januari 2022   12:00 Diperbarui: 21 Juli 2022   15:31 388
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ilustrasi keluarga (via Kompasiana).

Tapi terlepas dari itu, menurut saya sang penulis sudah menulis alur cerita dan membangun dunia dengan sangat baik dan cukup detail. Setiap bagian plot saling terhubung tak meninggalkan pertanyaan-pertanyaan tak terjawab.

Saya terkesan dengan Su Yutan yang memiliki tekad keras dan pantang menyerah. Dia sangat dewasa. Dan walaupun Su Yutan membangun benteng dan mengenakan topeng yang sempurna untuk melindungi lukanya, Su Yutan bukanlah seorang wanita yang lemah. Hanya saja, luka itu menghalanginya untuk menjadi orang tua, ketika memiliki keluarga adalah sesuatu yang paling ia inginkan.

Sedangkan, sang tokoh utama pria digambarkan sebagai seorang yang tampan dan setia. Ia setia untuk menunggu tokoh utama wanita. Ia juga tidak kenal pantang menyerah.

Karena novel ini ditulis menggunakan sudut penokohan orang ketiga, saya jadi bisa sedikit membayangkan bagaimana perasaan sang tokoh utama pria.

Bagi saya, "Ujian Kualifikasi Orang Tua" adalah sebuah cerita yang memberikan sensasi melihat pelangi seusai hujan dan terkadang kegelapan yang begitu dalam. Sebuah konsep yang menarik dan juga menguji mental.

Saya sangat merekomendasikan kisah ini untuk dibaca!

Hingga saat ini, belum ada kabar bahwa novel yang ditulis tahun 2018 tersebut akan diterbitkan di negara asalnya. Tingkat kepopulerannya juga tidak seberapa. Tapi siapa tau ada admin Kompas Gramedia di sini yang berniat untuk menerbitkan novel ini di Indonesia, hehe...

Sekian review dari saya. Semoga review ini cukup menarik ya, soalnya saya tidak pandai me-review...

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun