Mohon tunggu...
Maria Wona
Maria Wona Mohon Tunggu... Lainnya - Mahasiswa

Riung

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

Gerimis di Bulan Maret

14 Maret 2021   08:02 Diperbarui: 14 Maret 2021   08:10 153
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Puisi. Sumber ilustrasi: PEXELS/icon0.com

Hari-hari telah jatuh dalam kenangan
Waktu dan detik-detik menuai harapan
Lantunan syair dan melodi berhamburan
Menembus ruang nan syahdu kerinduan
.
Ada nama yang bergetar dalam perasaan
Membasahi di kala jemari mengeja pikiran
Meresap isi jiwa atas nama cinta dan kesetiaan
Yang membentang di halaman hati tanpa paksaan
.
Dari bulan Maret yang memberi kepastian
Atas mimpi untuk melukiskan perjalanan
Menembus gunung dan lautan perjuangan
Engkau tak ingin menyerah dalam kepasrahan
.
Kekasih,..
.
Dalam hening yang kuciptakan
Aku masih menemuimu dalam kegelapan
Sebagai cahaya yang menggairahkan
Menggugah getar serupa tanah yang kehausan
.
Engkau berkata padaku soal pertahanan
Menjaga cinta dan ayat-ayat kerinduan
Menyisir diri dari waktu di pelabuhan
Tempat terakhir dari segala persinggahan
.
Engkau serupa gerimis yang perlahan
Jatuh menemui harapan dan keabadian
Mengetuk tubuh senja dengan nyanyian
Cinta dan ketulusan menolak kesia-siaan

Maria Wona

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun