Mohon tunggu...
Marcellinus Vitus Dwiputra
Marcellinus Vitus Dwiputra Mohon Tunggu... Freelancer - Il Pellegrino e Il Ricercatore del mondo...

Sto studiando per godere la vita

Selanjutnya

Tutup

Trip Artikel Utama

Jika Lake Como Terlalu Mahal dan Mainstream, Pergilah ke Lecco!

14 Januari 2021   06:16 Diperbarui: 17 Januari 2021   12:47 1142
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Lago di Lecco. Sumber: agriturismopolisena.it

Quel ramo del lago di Como che volge a mezzogiorno tra due catene non interrotte di monti... 
(I Promessi Spossi, Alessandro Manzoni)

Jika kita berbicara tentang tempat-tempat destinasi wisata di Italia bagian utara (kota Milan dan sekitarnya), Lake Como mungkin menjadi salah satu tempat yang tidak asing di telinga kita. 

Tidak hanya itu, saking indahnya Lake Como pun sering digunakan sebagai lokasi syuting pelbagai film. Di antaranya: Ocean's Twelve (2004), 007 Casin Royale (2006), dan yang paling baru Murder Mystery (2019). Akibatnya, Lake Como kini menjadi ramai dikunjungi pengunjung, dan juga diiringi dengan biaya akomodasi yang tinggi.

Panorama Lago di Como. Sumber: hoteldellaville.com
Panorama Lago di Como. Sumber: hoteldellaville.com

LECCO!! Apa itu dan dimana itu?

Untuk menjelaskan letak Lecco, sederhananya bisa disampaikan demikian. Como dan Lecco sebenarnya berbagi danau yang sama, namun terletak di posisi yang berbeda (lihat gambar di bawah). Saking besarnya danau purba tersebut, kita tidak bisa melihat Como dari Lecco, dan juga sebaliknya. 


Kendati demikian di samping letak geografisnya yang cukup unik, terdapat kisah sejarah dan keindahan panorama alamnya yang membuat Lecco menjadi destinasi wisata yang saya sarankan untuk disinggahi.

Lago di Como dan Lago di Lecco berbagi danau purba yang sama. Sumber: navigazionelaghi.it
Lago di Como dan Lago di Lecco berbagi danau purba yang sama. Sumber: navigazionelaghi.it

Lecco terletak di Italia bagian utara, sedikit ke arah utara dari kota Milan. Cara mencapainya pun sangat mudah. Terdapat dua pilihan stasiun keberangkatan, yakni Milano Centrale dan Milano Porta Garibaldi. Kemudian dengan kereta regional Trenord menuju ke Lecco (stasiun paling ujung sehingga tidak perlu khawatir terlewat) sekitar 90' menit. 

Biayanya? Cukup terjangkau, yakni dengan biaya tiketnya sekitar 5-6 euro per orang. Kemudian, dari stasiun hingga tepi danau, bisa ditempuh dengan berjalan kaki selama 5-10 menit.

LECCO: Pedesaan Pesisir Danau yang kaya akan Sejarah

Lecco pada awalnya merupakan sebuah desa kecil yang dikelilingi benteng, serta dalam perkembangannya menjadi sebuah kota berbenteng. Menjadi salah satu tempat penting ketika aliran Sungai Adda menjadi jalur komersial antar wilayah di bagian utara. 

Saking pentingnya Lecco, dalam perjalanan sejarah, Lecco diinvasi oleh pelbagai pihak -- mulai dari Spanyol (1535-1714), Austria (1714-1797), bahkan hingga Napoleone Bonaparte (1797-1815) sempat menguasai Lecco.

Sungai Adda. Sumber: eccolecco.it
Sungai Adda. Sumber: eccolecco.it

Illustrasi Lecco sebagai sebuah pedesaan kecil berbenteng. Sumber: eccolecco.it
Illustrasi Lecco sebagai sebuah pedesaan kecil berbenteng. Sumber: eccolecco.it

Tidak hanya itu, Lecco pun menjadi latar dari sebuah opera besar sastrawan Italia, yakni I Promessi Sposi karya dari Alessandro Manzoni. 

Kutipan yang terkenal dari karya besarnya yang melukiskan Lecco, berbunyi demikian: "quel ramo del lago di Como che volge a mezzogiorno tra due catene non interrotte di monti..." (percabangan Danau Como yang berkelok di antara rerantaian gunung yang tak terputus ...)

Lecco di percabangan Danau Como. Sumber: eccolecco.it
Lecco di percabangan Danau Como. Sumber: eccolecco.it

Alessandro Manzoni. Sumber: eccolecco.it
Alessandro Manzoni. Sumber: eccolecco.it

Lalu apa saja yang bisa kita lakukan di sana...

Situs eccolecco.it menawarkan sekali banyak informasi terkait destinasi wisata di Lecco. Informasi lengkapnya silahkan membuka laman situs tersebut. 

Itinerari yang amat disarankan adalah dengan mengalokasikan waktu di sana selama 2 hari 1 malam untuk bisa menikmati dengan cukup santai segala destinasi di Lecco. Namun, kiranya bisa saya sederhanakan demikian. 

Lecco merupakan tempat netral bagi mereka yang memiliki dilema untuk memilih antara gunung dan pantai. Semuanya ada di Lecco... (tidak lupa berbagai kegiatan water sports yang bisa dilakukan di sini).

Satu kegiatan yang saya coba sarankan untuk dilakukan adalah melakukan jalan santai atau pun bersepeda di pinggiran Lago di Lecco. Di sini mata kita dimanjakan dengan pemandangan ciamik antara perpaduan danau dan pegunungan yang sangat-sangat indah. 

Belum lagi centro storico kota Lecco pun terletak di sekitar danau yang bisa dituju dengan berjalan kaki. Jangan lupa juga untuk mengunjungi Basilica di San Nicol yang terkenal dengan lonceng tuanya.

Panorama Lecco. Harmonisasi pegunungan dan Danau. Sumber: Dok. Pribadi
Panorama Lecco. Harmonisasi pegunungan dan Danau. Sumber: Dok. Pribadi

Basilica di San Nicol dan Menara Loncengnya. Sumber: eccolecco.it
Basilica di San Nicol dan Menara Loncengnya. Sumber: eccolecco.it

Juga jika berkenan mengeluarkan 10 euro, kita bisa menikmati tur dengan kapal kecil menyusuri danau Lecco selama kuranglebih 40 menit. Biaya yang tidak murah memang, tetapi sepadan dengan pengalaman dan pemandangan yang ditawarkan selama 40 menit. Bahkan jika kita beruntung, karena tidak banyak turis, bisa jadi hanya kita yang berada di dalam kapal tersebut...

Biaya yang bersahabat...

Sebagaimana yang telah saya sampaikan sebelumnya, salah satu keunggulan Lecco adalah biayanya yang jauh lebih murah daripada mengunjungi Como. 

Harga tiket kereta antara Como dan Lecco kurang lebih sama (sekitar 5-6 euro). Yang cukup membedakan adalah biaya akomodasi yang perlu dikeluarkan.

[Dengan simulasi menggunakan situs airbnb.it: dengan empat pengunjung pada periode 20-22 Juli 2021 (masa libur musim panas) selisih biaya akomodasi penginapan antara Como dan Lecco berada di sekitaran 20 euro per malam (dengan Como lebih mahal). 

Belum lagi, ada kemungkinan kehabisan dan harga semakin mahal karena Como cenderung lebih ramai daripada Lecco. Belum lagi biaya untuk makan yang kemungkinan besar lebih besar di Como dibandingkan di Lecco.

Daftar biaya penginapan per malam di Como (4 orang pada 20-22 Juli 2021) berdasarkan simulasi dengan situs airbnb.it
Daftar biaya penginapan per malam di Como (4 orang pada 20-22 Juli 2021) berdasarkan simulasi dengan situs airbnb.it

dok. pribadi
dok. pribadi

Daftar biaya penginapan per malam di Lecco (4 orang pada 20-22 Juli 2021) berdasarkan simulasi dengan situs airbnb.it.
Mempertimbangkan faktor keindahan alam, moda transportasi, dan terutama biaya yang perlu dikeluarkan, saya amat menyarankan anda sekalian untuk mengunjungi Lecco...
Semoga pandemi ini segera berakhir, dan anda sekalian memiliki kesempatan untuk berkunjung ke Italia, dan secara khusus ke Lecco...

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun