Mohon tunggu...
Kris Banarto
Kris Banarto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pemerhati Bisnis dan Humaniora

Penulis buku: Transformasi HRD dalam Bisnis (Deepublish, 2021). Ketika Kita Harus Memilih (Gunung Sopai, 2022). Rahasia Sukses Bisnis Modern (Deepublish, 2022). Merajut Keabadian (Bintang Semesta Media, 2023). Kupas Tuntas Bisnis Properti (Deepublish, 2024). Website: www.ManajemenTerkini.com.

Selanjutnya

Tutup

Worklife Artikel Utama

Tidak Etis Salesman Memaksa Konsumen Supaya Produknya Laku

10 April 2021   10:34 Diperbarui: 13 April 2021   11:32 2313
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Keterampilan itu meliputi komunikasi yang efektif, teknik presentasi, mengatasi keberatan konsumen, mengelola konsumen, teknik menutup penjualan dan sebagainya. Keahlian dapat diperoleh melalui pelatihan, seminar, dan praktik.

#5. Sikap Positif

Seorang anak kecil ditanya apa pekerjaan ayahmu dan ia menjawab "ayah suka membagikan kebahagiaan kepada orang lain". Ternyata profesi seorang ayah adalah sopir truk sebuah minuman soda terkenal di dunia.

Anak ini bangga dengan profesi ayahnya. Ini sebagai wujud keberhasilan ayahnya yang menanamkan sikap positif kepada anaknya. Demikian juga seorang penjual harus bersikap positif kepada perusahaan dan para konsumen

#6. Integritas Moral dan Komitmen

Tidak sedikit orang mengeluhkan citra seorang tenaga penjualan yang berlebihan janji (over promise) kepada konsumen. Janji itu tidak sesuai dengan kenyataan dan hanya sebagai sarana supaya produknya laku.

Seorang penjual harus punya komitmen untuk memberikan pelayanan kepada konsumen. Harus bertindak jujur dan terbuka atas produk yang dijual. Ia tidak boleh berbohong. Namun, seorang penjual dapat menjaga integritas dan etika yang baik kepada konsumen.

#7. Salesman adalah Melayani

Penjual mobil nomor satu dunia Joe Girard yang mencatatkan namanya dalam Guinness Book of Records. Selama 15 tahun ia telah menjual sebanyak 13.001 unit selama tahun 1963 hingga 1978.


Salah kunci sukses Joe adalah bersedia melayani dengan baik keinginan konsumen. Menempatkan konsumen sebagai raja dan ia sebagai hambanya. Joe menjaga hubungan baik dengan konsumen berkomunikasi dan selalu mengirim ucapan selamat ulang tahun. Akhirnya konsumen sebagai endorsement atas produknya.

***

Sebagai tulang punggung perusahaan, para tenaga penjualan sebaiknya menjalankan 7 kaidah tersebut. Ia akan dihargai jika mau menghargai konsumen.

Citra negatif yang ada di masyarakat, hanya dapat dihilangkan atau dikurangi oleh para tenaga penjualan itu sendiri. Tenaga penjualan harus mau mengembangkan diri baik keterampilan, pengetahuan dan sikap untuk menjadi salesman profesional.

Para manajer penjualan mempunyai peran penting untuk membuat program pelatihan dan pengembangan kepada tim penjualan dan tidak semata-mata hanya mengejar target penjualan.

Rujukan:

Coursehero.com

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Worklife Selengkapnya
Lihat Worklife Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun