Mohon tunggu...
Khaila Ayu Maharani
Khaila Ayu Maharani Mohon Tunggu... Lainnya - SMAN 28 Jakarta-XI MIPA 2

🦋🦋🦋

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Cegah Corona? Yuk Terapkan Pola Hidup Sehat Berikut Ini!

3 Agustus 2020   14:20 Diperbarui: 4 Januari 2021   14:12 189
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber : aldokter.com

Peningkatan pasien positif corona(COVID-19) di Indonesia semakin meningkat dari hari ke hari. Tentu, hal ini menjadi ancaman bagi kita semua yang tidak ingin terinfeksi virus corona. Hingga awal bulan Agustus 2020, belum juga ditemukan vaksin/obat khusus untuk menangkal virus COVID-19.

Lalu, apakah virus ini dapat dicegah? tentu bisa. Meskipun Virus ini belum ditemukan vaksin/obatnya, virus ini tentu bisa dicegah. Pola hidup sehat menjadi faktor utama pencegah virus corona. Banyak juga pola hidup sehat yang bisa kalian terapkan selama pandemi corona berlangsung. Berikut, tips pola hidup sehat yang dapat dilakukan :

       1.  Makan makanan yang sehat dan bergizi

Makanan yang sehat dan bergizi sangatlah penting untuk kesehatan tubuh kita. Jangan khawatir, pilihan makanan sehat dan bergizi sangat beragam. Jadi, tidak akan membosankan anda. Cukup biasakan diri mengonsumsi sayur dan buah-buahan. Mengonsumsi makanan sehat dan bergizi juga berdampak baik bagi pencernaan kita.

Hindari juga makanan cepat saji dan membeli makanan dari luar. Meskipun terasa nikmat, makanan cepat saji tidak baik bagi tubuh. Alangkah baiknya, kita memasak makanan sendiri dirumah. Selain lebih sehat, kandungan yang ada di dalam makanan juga kita ketahui. Lagi pula, makanan dari luar juga tidak terjamin loh kehigenisannya. Jadi, usahakan memasak makanan sendiri ya!

       2. Rajin Berolahraga

Olahraga menjadi salah satu cara untuk memelihara kesehatan dan kebugaran tubuh. Mungkin beberapa dari kalian merasa malas melakukan olahraga. Tenang, anda tidak perlu melakukan olahraga yang berat. Anda bisa melakukan olahraga ringan seperti lari & bersepeda. Dengan melakukan olahraga, stamina kita akan semakin kuat. Dianjurkan untuk berolahraga di pagi atau sore hari. Dan hindari berolahraga pada malam hari. Malam hari adalah waktu untuk tubuh kita beristirahat. Ingat juga ya, olahraga yang dilakukan tidak perlu terlalu intense, nikmati saja!

       3. Konsumsi vitamin 

Konsumsi vitamin juga sangat penting dalam pola hidup sehat untuk mencegah terinfeksi virus corona. Tidak hanya vitamin dalam makanan saja. Suplemen vitamin juga dibutuhkan tubuh kita. Ada berbagai macam jenis vitamin yang bisa anda konsumsi. Konsumsi vitamin C sangat dianjurkan untuk menjaga stamina tubuh selama pandemi corona. 

Beberapa ahli mengatakan, vitamin C baik untuk mencegah infeksi pada tenggorokan. Cukup konsumsi vitamin sesuai dosis yang dianjurkan, jangan berlebihan. Untuk anak dibawah 12 tahun, mereka bisa mengonsumsi vitamin khusus anak yang berwujud cair. Dan untuk remaja hingga dewasa, bisa mengonsumsi vitamin berwujud tablet/pil.

       4. Berjemur di pagi hari

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun