Mohon tunggu...
KKN Pulang Kampung Gondosuli
KKN Pulang Kampung Gondosuli Mohon Tunggu... Mahasiswa - Mahasiswa Universitas Negeri Malang

Akun Kompasiana KKN Pulang Kampung Universitas Negeri Malang 2021 Desa Gondosuli, Kecamatan Gondang, Kab. Tulungagung, Jawa Timur.

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

Pembukaan KKN Pulang Kampung Desa Gondosuli, Tetap Mengabdi di Masa Pandemi

15 Juni 2021   15:25 Diperbarui: 15 Juni 2021   15:41 329
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Suasana Acara Pembukaan KKN Pulang Kampung desa Gondosuli / dokumen peribadi 

Gondosuli, Tulungagung - Di tengah kondisi saat ini yang masih dalam pandemi severe acute respiratory syndrome coronavirus 2 (SRS-CoV-2) atau yang biasa di kenal dengan Virus corona, banyak kegiatan yang terkendala dan terbatasi dalam penerapanya, tanpa terkecuali KKN. Kuliah Kerja Nyata (KKN) merupakan suatu kegiatan pengabdian masyarakat yang dilakukan oleh mahasiswa. Biasanya, mahasiswa akan diterjunkan di tempat-tempat yang sudah ditentukan oleh pihak universitas  dan melakukan kegiatan pengabdian kepada penduduk setempat selama jangka waktu tertentu kini akan cukup sulit untuk dilakukan sebagaimana mestinya.

Hal itulah yang melatarbelakangi Universitas Negeri Malang (UM) memberlakukan kebijakan Kuliah Kerja Nyata (KKN) khusus yakni edisi Covid-19 bagipara mahasiswanya. salah satu kebijakn tersebut adalah dengan memberlakukan KKN Pulang Kampung, ini adalah salah satu bentuk KKN yang mana lokasi penempatanya dilakuka di daerah masing-masing mahasiswa. hal tersebut dimaksudkan untuk mengurangi tingkat interaksi mahasiswa Universitas Negeri Malang dengan cara berpergian. di dalam KKN pulang kampung ini mahasiswa juga di harapkan mampu membantu serta menularkan pengetahuan yang sudah dimilikinya kepada tempat lokasi KKN, salah satu lokasi KKN tersebut adalah desa Gondosuli, Kecamatan Gonddang, Tulungagung. 

Pada hari senin (14/6/2021) di Balai Desa Gondosuli, Tulungagung, diadakan acara pembukaan KKN pulang kampung. Acara pembukaan KKN Pulang  Kampung semster antara 2020/2021 di desa gondosuli ini dilakukan dengan memperhatikan protokol kesehatan yang sudah dianjurkan oleh pemerintah. Acara pembukaan KKN ini sebelumya sudah melakukan koordinasi yang mendalam antara Kelompok KKN Pulang Kampung dengan pihak perangkat desa Gondosuli sebagai langkah awal dalam menyusun program kerja selama 45 hari kedepanya.

Acara Pembukaan KKN Pulng Kampung desa Gondosuli di hadiri oleh beberapa perangkat desa, mulai dari kepala desa, sekertaris desa, para ketua RW perwakilan PKK dan juga perwakilan karang taruna desa Gondosuli. Dalam acara tersebut secara gamblang Kepala desa Gondosuli, Bapak Daruno dalam sambutanya meminta kepada seluruh anggota kelompok KKN pulang Kampung Desa Gondosuli secara suka rela untuk berbagi Ilmu an pengetahun yang diterimanya kepada warga desa Gondosuli. Bapak Daruno juga sangat senang dengan kehadiran kelompok KKN pulang Kampung di desa Gondosuli ini dan beliau siap membantu apapun kebutuhan mahasiswa baik itu kebutuhan administratif maupun non-administratif yang di butuhkan oleh mahasiswa untuk merealisasikan Program Kerja yang telah di susun. 

Pemotongan tumpeng sebagai simbol di bukanya KKN Pulang Kampung desa Gondosuli / dokumen pribadi
Pemotongan tumpeng sebagai simbol di bukanya KKN Pulang Kampung desa Gondosuli / dokumen pribadi


selanjutya, acara pemotongan tumpeng dilakukan oleh Koordinator desa KKN pulang kampung desa Gondosuli lalu di berikan kepada kepala desa Gondosuli dan dilanjutkan dengan pengalungan ID Card oleh Kepala desa kepada perwakilan Mahasiswa sebagai simbol di mulainya KKN Pulang Kampung desa Gondosuli.

Acara Di akhiri dengan foto bersama antara Mahasiswa Kelompok KKN Pulang Kampung desa Gondosuli dengan pihak perangkat desa Gondosuli. Dengan adanya KKN Pulang Kampung di desa Gondosuli ini di harapkan masyarakat mampu mengambil ilmu serta dapat mengimplementasikan apa yang sudah diberikan oleh para Mahasiswa Universitas Negeri Malang, dan kedepanya juga di harapkan hubungan baik antara Dewan Pembimbing Lapagan, Para perangkat desa Gondusuli dan Mahasiswa KKN PUlang Kampung desa Gondosuli tetap terjaga. 

Foto bersama seusa acara antara perangkat desa dengan kelompok KKN Pulang Kampung desa Gondosuli / dokumen pribadi
Foto bersama seusa acara antara perangkat desa dengan kelompok KKN Pulang Kampung desa Gondosuli / dokumen pribadi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun