Mohon tunggu...
I Ketut Guna Artha
I Ketut Guna Artha Mohon Tunggu... Insinyur - Swasta

Orang biasa yang suka kemajuan

Selanjutnya

Tutup

Seni Pilihan

Viral Farel dan Perjalanan Hobby Saya

30 Agustus 2022   01:47 Diperbarui: 30 Agustus 2022   01:55 913
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Maka dapat dipastikan bahwa jika sejak awal bangsa ini salah mempersiapkan generasi muda dengan pengetahuan tentang reproduksi maka Indonesia bisa terjadi ledakan populasi tak terencana, kesenjangan usia kerja (ageisme) yang tidak terkendali, kesenjangan generasi (generation gap) yakni usia yang terpaut jauh antar generasi yang bisa memicu potensi konflik karena pemahaman yang berbeda melihat persoalan, optimalisasi bonus demografi (jumlah usia produktif yang besar) atau sebaliknya berkurangnya jumlah usia produktif karena tingkat kematian bayi yang tinggi, kurang gizi (stunting).

Sedangkan di negara maju seperti Eropa, Jepang dan Singapura mengalami kekurangan angkatan kerja (usia produktif) lebih karena alasan warganya tidak mau menikah, tidak mau punya anak.

Selama era Orde Baru mungkin BKKBN dikenal oleh masyarakat luas hanya dengan kampanye cukup 2 anak (KB). Maka saat ini paradigma dan pemahaman yang terbatas itu harus berubah bahwa BKKBN adalah mengemban tugas besar dalam menyiapkan generasi muda.

Oleh karena itu saya terinspirasi membuat lirik "Genre Milenial". Dan saya meminta rekan Owno untuk jadikan lirik tersebut menjadi lagu bergenre "techno" yang cocok diputar di tempat-tempat clubing. Mengapa saya punya target menyasar itu? Pesan saya adalah walaupun anak muda happy dan enjoy dengan dunianya namun tetap harus terhindar dari seks bebas dan narkoba. Karena masa depan ada dipundaknya, generasi tua akan digantikan olehnya.

GENRE MILENIAL

Reproduksi
Reproduksi
Reproduksi generasi

Hey.. kamu anak muda
Jaman ini adalah milikmu
Masa depan bangsa ada dipundakmu
Yang tua diteruskan generasimu

Rencanakanlah hidupmu
Rencanakanlah masa depanmu
Jauhilah seks bebas jangan coba-coba narkoba
Karena kamu adalah generasi berencana

Janganlah diperbudak akan materi
Demi sosialita kau tak peduli sekitar
Media sosial bukanlah dunia nyata
Karena kamu adalah generasi berencana

Memasuki Maret 2020 dunia digemparkan oleh makin meluasnya Corona/Virus Covid19 tak terkecuali Indonesia yang diumumkan langsung oleh Presiden Jokowi. Sedih pastinya aktifitas yang biasa diluar rumah harus dibatasi (pembatasan sosial). Maka pada Maret 2020 saya membuat lirik dengan pesan ajakan bersatu menghadapi Corona, menghentikan debat yang tak produktif demi menghambat meluasnya korban dengan judul "Jangan Dekati Kami".

JANGAN DEKATI KAMI

HALAMAN :
Mohon tunggu...

Lihat Konten Seni Selengkapnya
Lihat Seni Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun