Mohon tunggu...
Humas Unimuda Sorong
Humas Unimuda Sorong Mohon Tunggu... Administrasi - Biro Humas Dan Kerjasama Unimuda Sorong

Mahasiswa dan Biro Humas Unimuda Sorong, Minum Kopi dan Nonton Film

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan

UNIMUDA Menjadi Salah Satu Universitas Penerima Pertukaran Mahasiswa Merdeka Tahun 2022

12 September 2022   13:56 Diperbarui: 12 September 2022   14:15 288
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA) Sorong di tahun 2022 kembali dipercaya oleh Direktorat Jenderal Pendidikan Tinggi, Riset, dan Teknologi (Ditjen Diktiristek) Kemendikbudristek RI menjadi Perguruan Tinggi yang dapat mengirim dan menerima Mahasiswa Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka.

Pada awal hingga pertengahan bulan Agustus (8/22) lalu, UNIMUDA Sorong telah berhasil mengirimkan sebanyak 140 mahasiswa keluar Papua dengan tujuan Pulau Sumatera, Kalimantan, Jawa, Bali dan Sulawesi.

Program Pertukaran Mahasiswa Merdeka ini sama seperti tahun lalu (2021) bakan dilangsungkan selama 1 (satu) Semester dimana mahasiswa akan mengambil atau mengontrak Mata Kuliah sebanyak 14 SKS di UNIMUDA Sorong dan 4 SKS Modul Nusantara. Kegiatan Modul Nusantara sendiri meliputi Kegiatan Kebhinekaan, Refleksi, Inspirasi dan Kontribusi Sosial.

Pada bulan Senin, (29/8) Universitas Pendidikan Muhammadiyah (UNIMUDA) Sorong menerima sebanyak 158 Mahasiswa yang terhimpun dari berbagai Perguruan Tinggi di Indonesia. Kedatangan mahasiswa inbound yang disambut hangat oleh tim Taksforce UNIMUDA Sorong tersebut menghadirkan Suling tambur untuk memeriahkan kedatangan mereka. 

Kemudian pada hari berikutnya diadakan Welcome Party di tempat tinggal atau penginapan yang disediakan oleh UNIMUDA Sorong, guna menjadi sarana untuk pendekatan antar mahasiswa inbound agar lebih akrab.

Tak hanya itu, pada hari berikutnya lagi tepatnya pada Jum'at, (2/9/22) UNIMUDA Sorong menggelar Opening Ceremony yang digelar secara hybrid di Pulau UNIMUDA yang dihadiri oleh Kepala LLDIKTI Wilayah XIV Papua dan Papua Barat, Bupati Sorong yang pada kesempatan ini diwakili oleh Staff Ahli Bupati Sorong Bidang SDM, Rektor UNIMUDA Sorong beserta sivitas Akademika UNIMUDA Sorong dan tim Taskforce.

Kegiatan tersebut digelar secara hybrid karena ada salah satu mahasiswa inbound yang masih belum tiba di Sorong sehingga mengharuskan panitia untuk mensiasatinya dengan menggelar kegiatan tersebut secara hybrid.

Dokpri
Dokpri

Bupati Sorong yang pada kesempatan ini diwakili oleh Staff Ahli Bupati Sorong Bidang SDM, Wa Ode Likewati, M.M. menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya kepada UNIMUDA Sorong pasalnya Bupati Sorong berhalangan hadir pada kesempatan tersebut.

"Pertama-tama saya ingin menyampaikan permohonan maaf yang sebesar-besarnya dari Bupati Sorong karena beliau sedang ada kegiatan lain di waktu yang sama. Beliau menitipkan pesan untuk disampaikan pada sambutannya bahwa pada kesempatan yang baik ini saya sampaikan terima kasih kepada seluruh hadirin dan berharap semoga program ini dapt membawa manfaat dan keberkahan hidup serta kebaikan bagi kita. 

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun