Mohon tunggu...
Hera Veronica Suherman
Hera Veronica Suherman Mohon Tunggu... Wiraswasta - Pengamen Jalanan

Suka Musik Cadas | Suka Kopi seduh renceng | Suka pakai Sandal Jepit | Suka warna Hitam

Selanjutnya

Tutup

Puisi Pilihan

N a k . . . Teknologi Seakan Membuatmu Membangun Tembok Tinggi

5 Mei 2022   06:44 Diperbarui: 5 Mei 2022   09:57 390
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Source : the minds journal@pinterest.com

NAK. . . Teknologi Seakan Membuatmu Membangun Tembok Tinggi

N a k . . .
kecanggihan teknologi membuatmu
serasa membangun tembok
nan amat tinggi hingga
sukar dilintasi

K a u . . .
dengan duniamu berkelana menjajaki
jagad raya luas yang seakan
tak miliki tepian batas
lagi berarus deras

D a n . . .
kau dengan ujung jemarimu seperti
telah menjelajah dan tak henti
guna terus berkelana dalam
ruang-ruang maya serta

M e n e p i
dari hiruk-pikuknya dunia nyata
pintu-pintu informasi pun
terkuak lebar perihal
sesuatu berfaedah

D a n . . .
mudharat pun berjalan beriring
bak sebilah mata pisau.nan
amat tajam bermata dua
sedianya mengiris

B a h k a n . . .
tegur sapa di ruang keluarga nan
hangat atau sua di meja makan
semestinya penuh dengan
selaksa rasa nikmat


N a m u n
hal tersebut tak bisa dipungkiri
di masa kini sedianya jadi
hambar serta tawar
bak sayur tanpa

D i t a b u r i
sejumput serpihan garam di mana
menjadi.barang yang amat
langka didapati sebab
acapkali nyaris

M e n y i t a . . .
seluruh waktu hingga segalanya
jadi turut terbengkalai akibat
sekotak benda kecil
bernama Gawai

H 3 R 4
Jakarta, 5/5/2022

Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun