Mohon tunggu...
AKIHensa
AKIHensa Mohon Tunggu... Penulis - Pensiunan dan sejak 4 Mei 2012 menjadi Kompasianer

Kakek yang hobi menulis hanya sekedar mengisi hari-hari pensiun bersama cucu sambil melawan pikun.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Ini Isyarat untuk Solskjaer Jadi Manajer Permanen di Manchester United

3 Maret 2019   15:00 Diperbarui: 3 Maret 2019   15:45 118
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ole Gunnar Solskjaer (Foto Skysports.com)

Media di Eropa memberitakan hangat Video promosi Solskjaer tentang Manchester United untuk musim depan. Hal ini tidak bisa dipungkiri merupakan  bukti dan isyarat nyata bagi peran Solskjaer secara permanen sebagai pelatih Manchester United. Paling tidak dua media online yaitu The Guardian dan Sky Sports mengulas tentang hal tersebut.

Ditanya apakah aneh melakukan pekerjaan promosi, Solskjaer berkata, "Akan lebih aneh melihat diri Anda di video jika Anda tidak di sini tapi tidak, tidak aneh melakukannya. Jika anak-anak saya melihat iklan dengan saya di dalamnya dan saya kembali ke rumah di Norwegia itu mungkin aneh. "Demikian kata Solskjaer seperti dilansir Theguardian.com (1/3/19).

Ole Gunnar Solskjaer menggantikan Jose Mourinho yang dipecat pada Desember lalu. Orang Norwegia ini langsung mengambil alih jabatan sementara sebagai manajer di Old Trafford. Bahkan saat ini Solskjaer menjadi favorit setelah kinerjanya memimpin United dengan 12 kemenangan dalam 15 laga mereka. Tidak terkalahkan saat mereka bermain di Old Trafford dan menghidupkan kembali harapan klub akan kualifikasi Liga Champions tahun depan.

Menurut Premierleague.com (1/3/19), United saat ini berada diposisi 5 dengan 55 poin hanya selisih 1 poin dengan Arsenal diperingkat 4 dengan 46 poin. Peluang United menatap 4 besar terbuka saat memenangkan laga pekan 29 di Old Trafford melawan Southampton, Sabtu (2/3/19).

Sejauh ini kiprahnya di Liga Champions lolos hingga 16 besar namun dalam leg pertama mereka kalah 0-2 dari Paris Saint-Germain di Old Trafford. Mengejar kemenangan pada leg kedua di Paris mungkin hanya sekedar upaya saja bagi Solskjaer karena posisi 4 besar Premier League lebih diprioritaskan.

Tentang video promosi tersebut Solskjaer mencoba menepis apakah para pendukung yang mungkin berpikir untuk membeli tiket musim kompetisi tahun depan pantas mendapatkan kejelasan siapa Manajer United saat itu.

"Saya sudah melakukan perekaman video promosi tiket musiman jadi saya memohon mereka untuk mendapatkan tiket musiman mereka," katanya. "Jika saya sebagai pendukung atau manajer, saya tidak tahu, tetapi mereka harus tetap membeli tiket." Kata Solskjaer kepada Skysports.com (1/3/19).

Mengenai hal itu dimana para fans dengan antusias membeli tiket untuk mendukung klub kesayangannya karena promosi video Solksjaer. Pelatih asal Norwegia ini malah bercanda adalah hal yang aneh  jika dia tidak mendapatkan pekerjaan di Manchester United secara permanen setelah terlibat dalam video promosi untuk musim depan.

Apakah pembuatan video promosi penjualan tiket untuk Manchester United dalam kompetisi musim depan ini merupakan sinyal bahwa Solskjaer akan mendapatkan status resmi sebagai Manajer permanen di Manchester United? Mungkin saja namun yang jelas seluruh pemain dari skuat The Red Devils mendukung sepenuhnya pelatih caretaker ini menjadi Manajer mereka. Bagaimana pendapat Fans Setan Merah apakah setuju?

Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun