Mohon tunggu...
Harry Darmawan Hamdie
Harry Darmawan Hamdie Mohon Tunggu... Relawan - PNS pada Satuan Polisi Pamong Praja Kab. Barito Utara, Inisiator Beras Berkah Muara Teweh Kalteng.

PNS pada Satuan Polisi Pamong Praja di Kab. Barito Utara Kalimantan Tengah. Inisiator Komunitas Beras Berkah di Muara Teweh Kalteng dan Ketua Yayasan Beras Berkah Muara Teweh.

Selanjutnya

Tutup

Ramadan Pilihan

Sarung dan Baju Koko Putih, Pasangan Serasi

3 April 2024   20:46 Diperbarui: 3 April 2024   20:47 2086
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Bahkan, kami sekeluarga pernah punya pengalaman ketika menyaksikan tabrakan di jalan Muara Teweh-Palangka Raya. Dua orang pengendara motor meninggal sekaligus. Kami kemudian menutup mayat korban dengan sarung kami. 

Lebih baik daripada membiarkannya terbuka sering ada orang nir-empati yang memotret dan menyebarkannya di media sosial. Menutup korban kecelakaan dengan sarung juga lebih baik daripada dengan kertas koran, koran semakin sulit sekarang ditemukan.

Di masyarakat terutama warga Nahdatul Ulama (NU) ada kebiasaan memberikan semacam souvenir peringatan 100 hari kematian. Bagi saya, sarung adalah souvenir yang paling bermanfaat.

Kreatifitas sarung bagi saya paling-paling kombinasi antara warna sarung dengan outfit lain. Saya menyukai baju koko putih daripada warna lainnya bukan hanya kerena sunahnya tapi baju koko putih bisa dipadankan dengan warna sarung apapun.

Putih dengan sarung warna /Dokpri
Putih dengan sarung warna /Dokpri

Untuk alasan kepraktisan, bila memakai sarung, saya menyukai baju koko lengan pendek yang ada kantongnya. Ketika berwudhu tidak perlu melipat, ketika shalat saya bisa menyimpan hape dan kacamata. Sarung kan tidak ada kantongnya.


Untuk acara lebih formal, saya memandankan koko lengan panjang dengan sarung. Meskipun sarung bisa dipandankan dengan baju batik, tapi saya tidak pernah memadukannya karena tidak ada sarung batik, meskipun baju batik ada. 

Kesimpulan saya baju koko putih dengan lengan pendek atau panjang adalah outfit terbaik untuk menemani sarung-sarung yang saya miliki. Mungkin juga memang hanya sampai disitu kemampuan/kreatifitas saya dalam dunia outfit persarungan.

Koko biru dan sarung/Dokpri
Koko biru dan sarung/Dokpri

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ramadan Selengkapnya
Lihat Ramadan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun