Mohon tunggu...
Hamdali Anton
Hamdali Anton Mohon Tunggu... Guru - English Teacher

Saya adalah seorang guru bahasa Inggris biasa di kota Samarinda, Kalimantan Timur. || E-mail : hamdali.anton@gmail.com || WA: 082353613105 || Instagram Custom Case : https://www.instagram.com/salisagadget/ || YouTube: English Itu Fun

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Puisi | Gazebo

14 Desember 2018   09:47 Diperbarui: 14 Desember 2018   09:55 112
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

1

Di Gazebo ini aku kembali

Mengingat masa-masa kita memadu kasih sewaktu masih belia

Aku memegang tanganmu begitu erat

Halus, lembut dan dingin menyejukkan hati

2


Angin semilir semakin menambah keindahan kebersamaan kita

Lima jam pun serasa baru sejam saja

Melihat pepohonan rimbun nan hijau dan dedaunan luruh perlahan

Sungguh aku tak mau berpisah darimu

3

Namun itulah saat terakhir kita bersama 

Kau harus menempuh pendidikan di Australia

Menurut apa kata orangtua 

Untuk menggapai masa depan yang lebih baik 

4

Aku tahu papamu tak merestui hubungan kita

Karena aku anak orang tak berpunya

Makanya kau disekolahkan jauh dari jangkauanku

Karena dengan begitu, aku tak dapat menjalin kasih lagi denganmu.

5

Sejak itu, aku bertekad untuk mengubah nasibku

Aku merantau ke kota lain untuk mencari penghidupan yang lebih baik

Aku ingin menunjukkan pada papamu kalau aku bisa jadi orang sukses yang lebih dari berkecukupan

6

Namun sayangnya, setahun kemudian, aku mendapat kabar dari Ali kalau kau akan menikah dengan pria ganteng, kaya nan sukses asal Australia

Aku pun luluh lantak

7

Aku meratapi kemiskinanku

Di gazebo ini aku datang kembali

Mengenang masa manis kita

Aku tak menyalahkanmu

Karena setahun aku sengaja tak mengontakmu karena aku ingin fokus membina karir demi masa depan kita

Mungkin kau mengira aku sudah berpaling ke lain hati

Namun hatiku tetap berpaut padamu

8

Aku mengerti apa pun keputusanmu

Mungkin Tuhan tidak mengijinkan kita untuk bersama di dunia fana ini

Semoga kau bahagia dengan pilihanmu

Aku mendoakan yang terbaik untukmu

9

Di gazebo ini awal dan akhir kisah kasih kita

Aku akan tetap mengingat kenangan-kenangan manis bersamamu selamanya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun