Mohon tunggu...
Greg Satria
Greg Satria Mohon Tunggu... Wiraswasta - FOOTBALL ENTHUSIAST

Learn Anything, Expect Nothing

Selanjutnya

Tutup

Bola Artikel Utama

Cole Palmer, Bintang Penjuru di Tengah Sengkarut Chelsea

6 April 2024   10:59 Diperbarui: 7 April 2024   07:07 477
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Cole Palmer berselebrasi seusai cetak gol dalam laga antara Chelsea vs Man United 5 April 2024, WIB.(GLYN KIRK/AFP via kompas.com)

Bagi penggemar Manchester City, nama Palmer sudah menggema sejak ia berada di level akademi. Berada di angkatan setelah Jadon Sancho dan Phil Foden, ia diharapkan menjadi bintang besar bagi City di masa depan. Torehan golnya sangat outstanding di kategori umur. Apalagi ia anak asli Manchester, meskipun lebih condong ngefans ke Setan Merah. 

Seperti kita tahu, Jadon Sancho memutuskan hengkang ke Borussia Dortmund karena "tidak mau" bersaing dengan Bernardo Silva, Riyad Mahrez, Raheem Sterling, dan Gabriel Jesus di saat itu. Sedangkan Foden yang lebih sabar, akhirnya baru musim ini naik kelas menjadi pemain inti The Citizen. 

Cole Palmer? 

Ternyata ia lebih mengikuti jalan Sancho. Setelah tawaran mendadak Chelsea datang di penutupan bursa transfer, Cole Palmer berbincang dengan Pep Guardiola. Ia mendapat kejelasan, bahwa jika bertahan di City saat itu, Palmer akan menjadi pemain pilihan ke-enam setelah Bernardo Silva, Phil Foden, Julian Alvarez, Jack Grealish, dan Jeremy Doku. 

Pilihannya hanya bertahan atau dijual. Manchester City tidak menghendaki ia dipinjamkan ke tim lainnya.

Ia pun memutuskan menerima tawaran Pochettino menjadi "pemain utama" Chelsea dengan mahar 45 juta pounds. Harga yang saat itu dinilai cukup mahal bagi pemain yang belum rutin bermain di level utama komptetisi.


Ternyata Pochettino punya insting yang bagus terhadapnya! Mungkin hanya Palmer seorang, pemain baru Chelsea yang merupakan keinginan pribadi pelatih asal Argentina tersebut. Nico Jackson, Christopher Nkunku, dan Moises Caicedo adalah buruan yang merupakan obsesi dari Todd Boehly. 

Hasilnya terpampang nyata! Cole Palmer selalu hadir di setiap Chelsea membutuhkannya. Ia total sudah mencetak 19 gol dan 12 assist bagi Chelsea dalam 36 penampilannya musim ini. Palmer berulang kali menjadi juruselamat di banyak momen krusial Chelsea.

Hattricknya ke gawang Andre Onana (5/4/2024), penaltinya di ujung laga kala samakan kedudukan 4-4 melawan City (12/11/23), lalu dua golnya pada kemenangan 3-2 melawan Luton Town (30/12/2023). 

Ada pula gol tunggal yang menangkan Chelsea atas Fulham (13/1/2023) dan satu gol ke gawang Leeds pada perempatfinal Piala FA menjelaskan bahwa Cole Palmer menggendong Chelsea musim ini!

Cole Palmer berselebrasi seusai cetak gol dalam laga antara Chelsea vs Man United 5 April 2024, WIB.(GLYN KIRK/AFP via kompas.com)
Cole Palmer berselebrasi seusai cetak gol dalam laga antara Chelsea vs Man United 5 April 2024, WIB.(GLYN KIRK/AFP via kompas.com)

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun