Mohon tunggu...
Fatmi Sunarya
Fatmi Sunarya Mohon Tunggu... Penulis - Bukan Pujangga

Penulis Sederhana - Best in Fiction Kompasiana Award 2022- Kompasianer Teraktif 2020/2021/2022 - ^Puisi adalah suara sekaligus kaki bagi hati^

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Uniknya Tradisi Wisuda Adat Bagi Sarjana di Lempur, Kerinci

16 Juli 2021   08:24 Diperbarui: 16 Juli 2021   13:04 728
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto Goentoer Meydan/dokpri

Selesainya prosesi wisuda adat ini dilanjutkan dengan syukuran para wisudawan dirumah masing-masing dengan mengundang Depati Nan Sepuluh dan masyarakat sekitarnya. Acara syukuran ini dengan waktu yang berbeda, ada acaranya siang, malam, atau esok harinya.

Acara wisuda adat ini semata-mata perwujudan kebanggaan negeri terhadap anak negeri yang telah berhasil meraih gelar di perguruan tinggi dan menjadi kebanggaan bagi diri, keluarga. Juga merupakan motivasi bagi anak negeri untuk mengenyam pendidikan yang lebih tinggi. Orang tua mana yang tidak bangga jika anaknya diwisuda berkali-kali oleh adat.

Penyelenggaraan wisuda adat tahun 2021 ini yang ke-61 menjadi bukti bahwa apresiasi negeri pada anak negeri tidak lekang oleh panas dan tidak lapuk karena hujan, tahun demi tahun terus memproduksi sarjana. Tentu saja negeri juga berharap ada kontribusi pemikiran dari anak negeri yang telah menempuh pendidikan tinggi ini, untuk membangun negeri lebih maju lagi. 

Setiap orang menjadi guru, setiap rumah menjadi sekolah. Semoga kita bisa bermanfaat bagi orang lain. Salam pendidikan untuk Indonesia yang lebih maju.

Fatmi Sunarya, 16 Juli 2021

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun