Mohon tunggu...
Fakhri Armansyah Ali
Fakhri Armansyah Ali Mohon Tunggu... Freelancer - Mahasiswa Universitas Padjadjaran mengambil jurusan Administrasi Keuangan Publik

Hello!

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Pengaplikasian Kegiatan Sosialisasi dan Promosi K3 pada Sebuah Perusahaan

13 November 2019   07:17 Diperbarui: 17 November 2019   12:00 1511
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Di setiap pekerjaan ataupun pada sebuah perusahaan, pastinya sangat memerlukan yang namanya keselamatan kerja. Memang hal semacam itu biasa disebut dengan nama Keselamatan dan Kesehatan Kerja. Namun, ada beberapa orang yang sering menyebutnya dengan Keselamatan Kerja K3 saja. Karena bila telah selamat, biasanya akan sehat dan pekerja merasa nyaman dalam melakukan pekerjaannya.

K3 sangat penting keberadaannya di sebuah pekerjaan atau perusahaan, walaupun di daerah pekerjaan yang sudah termasuk baik atau aman. Setiap pekerja tentu menginginkan bekerja dengan sehat dan selamat.

Kegiatan sosialisasi dan promosi K3 penting adanya dalam menyadari kesehatan dan keselamatan kerja pada sebuah pekerjaan. Karena, hal-hal yang terjadi terhadap karyawan atau pekerja adalah tanggung jawab perusahaan. Pada praktiknya hal yang berhubungan dengan keselamatan kerja masih seringkali dilupakan, terutama pada penggunaan alat keselamatan. Saat ini, masih banyak para pekerja yang melakukan pekerjaannya tanpa dilengkapinya alat keselamatan kerja yang memicu hal yang tidak diinginkan.

Pada sebuah perusahaan dibutuhkan yang namanya sosialisasi serta promosi kepada karyawan atau pekerja untuk mengetahui pentingnya K3. Karena sangat banyak manfaat yang didapat dari adanya melakukan sosialisasi dan promosi di sebuah perusahaan. Dalam aspek manajemen manfaat yang didapat salah satunya adalah menurunnya PHK, karena banyak dari karyawan atau pekerja di PHK dikarenakan banyak kecelakaan kerja yang dilakukan sehingga dapat mengakibatkan kerugian pada perusahaan tersebut.

Jika dari sisi pekerjanya, manfaat yang dapat diambil adalah meningkatkan rasa percaya diri pada karyawan atau pekerja, menurunnya risiko penyakit, menurunnya stress. Karena jika dilakukannya sosialisasi dan promosi para pekerja akan banyak mendapat pengetahuan mengenai keselamatan dan kesehatan kerja yang membantu mereka selalu baik dalam melakukan pekerjaan serta selalu berhati-hati.

Tidak lupa, dalam melaksanakan sosialisasi dan promosi di sebuah perusahaan itu tidak bisa asal-asalan atau main-main harus benar-benar sesuai dengan kaidah-kaidah keilmuan yang ada agar sasaran perubahan perilakunya tepat. Hal utama yang harus dilakukan kita adalah menggabungkan antara pekerja yang dapat menciptakan lingkungan kerja yang aman dan sehat serta seluruh pekerja juga harus ikut dalam membuat solusi.

Banyak hal-hal yang dapat dilakukan dalam kegiatan promosi K3 ini, salah satu contohnya yaitu dengan cara pemasangan seperti poster berbentuk pada setiap ruangan yang merupakan pelaksanaan promosi K3 menggunakan media tertulis dan disertai dengan gambar-gambar yang mudah diterapkan dan dimengerti. Isi pada gambar adalah seperti himbauan-himbauan agar karyawan atau pekerja selalu ingat akan keselamatan dan kesehatan kerja dan tidak lalai saat melakukan pekerjaan.

Cara lain yang dapat dilakukan dalam melakukan kegiatan promosi K3 ini adalah dengan cara memposting nya di media sosial. Karena media sosial salah satu cara atau wadah untuk membagikan informasi. Misalnya, dengan membuat akun khusus informasi K3 dan karyawan diwajibkan untuk mengikutinya agar selalu update dengan hal-hal yang disampaikan oleh akun media sosial tersebut.

Lalu untuk kegiatan sosialisasi, suatu perusahaan harus memberikan sosialisasi akan kebijakan K3 yang bertujuan menjadi sebuah acuan untuk melakukan kegiatan pekerjaan dan hal yang paling utama adalah seluruh karyawan dan pekerja perusahaan juga harus punya kesadaran serta dukungan atas kebijakan ini dan berpartisipasi dalam penerapannya agar semua berjalan dengan baik dan sesuai seperti yang sudah ditentukan.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun