Mohon tunggu...
I Ketut Suweca
I Ketut Suweca Mohon Tunggu... Dosen - Dosen - Pencinta Dunia Literasi

Kecintaannya pada dunia literasi membawanya suntuk berkiprah di bidang penulisan artikel dan buku. Baginya, hidup yang berguna adalah hidup dengan berbagi kebaikan, antara lain, melalui karya tulis.

Selanjutnya

Tutup

Lyfe Pilihan

Begini Cara Saya Membuat Presentasi

17 Juli 2021   17:54 Diperbarui: 17 Juli 2021   19:37 295
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya terbilang orang yang kurang mahir membuat power point. Menjadi orang yang terpaksa belajar karena tuntutan semasih menjadi mahasiswa, dulu.

Dosen mengharuskan presentasi, baik perseorangan maupun berkelompok. Ya, mau tak mau, saya mesti membuat presentasi sebisanya. Walhasil, presentasi saya seadanya saja.

Belajar Otodidak

Saya belajar membuat presentasi dengan menggunakan power point secara otodidak. Saya memakai jurus selow seperti yang dinyanyikan Via Vallen, he he he. Pelan-pelan belajarnya. Mulai dari model copy-paste seperti yang saya singgung di atas, hingga yang sedikit lebih variatif.

Saya merasa, membuat presentasi mesti dilakukan dengan senang hati. Pekerjaan ini harus disukai. Jika tidak, maka kita dengan segera akan merasa bosan. Saya menikmati sekali membuat presentasi, kendati hasilnya masih sederhana.

Dibutuhkan cukup banyak waktu utuk membuat slide presentasi. Semakin rumit slidenya, semakin lama membuatnya. Maklum, saya adalah generasi tua yang, mau tak mau, harus belajar karena tuntutan mengajar dan pekerjaan kedinasan.


Pada saat bekerja pun saya harus membuat presentasi karena tuntutan tugas. Beberapa  tugas kedinasan mengharuskan saya membuat presentasi untuk mempermudah audiens memahami apa yang saya maksud.

Karena saya juga mengajar di sebuah perguruan tinggi, maka saya lagi-lagi wajib membuat presentasi sebagai bahan mengajar. Kalau ada waktu, akan saya buat sedikit variatif. Jika relatif mendesak, saya membuat yang sederhana saja.

Memanfaatkan Fitur

Lalu, seperti apa presentasi yang saya buat? Saya akan mengambil hal-hal pokok saja dari materi yang ada untuk dimuat dalam presentasi, kecuali itu menyangkut isi peraturan atau definisi konsep yang mesti dipaparkan secara lengkap.

Selebihnya, saya hanya menambahkan sedikit pendukung yang berupa gambar, grafik seperlunya, dan lainnya yang tersedia di fitur power point. Misalnya, menggunakan fasilitas pictures, shape, dan smart art.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Lyfe Selengkapnya
Lihat Lyfe Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun