Mohon tunggu...
Ign Joko Dwiatmoko
Ign Joko Dwiatmoko Mohon Tunggu... Guru - Yakini Saja Apa Kata Hatimu

Jagad kata

Selanjutnya

Tutup

Pendidikan Artikel Utama

Dipaksa PTM Banyak Sekolah Swasta "Bertumbangan" Terkontaminasi Omicron

25 Januari 2022   06:15 Diperbarui: 25 Januari 2022   09:00 1729
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kegiatan pembelajaran tatap mukda di Sekolah Dasar Negeri (SDN) Sunter Agung 09, Jakarta Utara, Rabu (4/3/2020).| Sumber: Tribunnews/JE Prima via Kontan.co.id

Sebagian belajar di kelas (tatap muka langsung) dan sebagian lagi belajar di rumah menggunakan Zoom. Untuk guru yang pertama kali menggunakan view board masih agak bingung menyesuaikan diri. Ada banyak kendala termasuk jaringan yang tidak stabil.

Viewboard untuk anak yang PJJ dari rumah sementar guru bersama beberapa anak PTM di kelas (Dokumentasi pribadi)
Viewboard untuk anak yang PJJ dari rumah sementar guru bersama beberapa anak PTM di kelas (Dokumentasi pribadi)

Seharusnya lancar, namun karena kendala jaringan maka pembelajaran lumayan terhambat, berbeda ketika ada pembelajaran PJJ full, kendala itu tidak ditemui. 

Di rumah bisa menggunakan wifi dan jaringan cukup stabil sehingga waktu jauh lebih efektif. Itu kendala yang saya hadapi ketika melakukan pembelajaran PTM dengan pola blended learning.

PTM Tetap Terbaik tetapi...

Walau diakui PTM adalah opsi terbaik untuk pembelajaran interaksi sosial, kontak mata, team work, dan terutama solusi kendala bagi sekolah- sekolah dengan keterbatasan peralatan digital, namun mengingat Covid-19 masih menjadi ancaman serius sebaiknya perlu dipikirkan kembali apakah PTM diturunkan levelnya menjadi PTMT, atau bahkan kembali ke PJJ untuk sementara. 

Beberapa kantor selain pendidikan mulai memberlakukan lagi work from home untuk mengurangi penyebaran Covid-19 kluster perkantoran.


Sebaiknya sekolah-sekolah yang kebanyakan orangtuanya sering bepergian apalagi keluar negeri dipikirkan untuk sementara melakukan pembelajaran jarak jauh. Itu usulan saja, 

Sebab masih banyak sekolah yang masih ngotot untuk PTM padahal lingkungan sekitar sudah banyak yang terkonfirmasi Covid-19. Upaya pencegahan lebih baik daripada menyesal setelah terdampak dan terlanjur membesar.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Pendidikan Selengkapnya
Lihat Pendidikan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun