Mohon tunggu...
Gobin Dd
Gobin Dd Mohon Tunggu... Buruh - Orang Biasa

Menulis adalah kesempatan untuk membagi pengalaman agar pengalaman itu tetap hidup.

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Tantangan Serius Arsenal dan Kewaspadaan Manchester City

30 September 2022   16:03 Diperbarui: 30 September 2022   16:07 776
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Pekan ini, Manchester City akan menjamu Manchester United di stadion Etihad. Foto: AFP/Justin Tallis via Kompas.com

Setelah sepekan melewati laga internasional, liga-liga di Eropa kembali bergulir. Pada pekan ke-8 Liga Inggris akan berlangsung dua big match, antara Arsenal kontra Tottenham Hotspur (1/10/22) dan derby sekota, Manchester United kontra Manchester City (2/10/22).

Duel tim-tim papan atas Liga Inggris bisa berlangsung seru dan panas. Hasilnya pun bisa menentukan peta persaingan di empat besar Liga Inggris.

Untuk saat ini, Arsenal sementara berada di puncak klasemen sementara Liga Inggris dengan mengoleksi 18 poin. Lalu disusul oleh Man City dengan 17 poin. Sementara itu, Tottenham Hotspur juga mempunyai 17 poin di tempat ke-3  dan MU di peringkat ke-5 klasemen sementara dengan 12 poin. MU masih mempunyai satu tabungan.

Arsenal pastinya tak mau kehilangan posisi dari puncak klasemen sementara Liga Inggris. Laga kontra Tottenham bisa dipandang sebagai momen untuk Arsenal menjaga tempat di klasemen sementara Liga Inggris. 

Akan tetapi, langkah Arsenal itu tak gampang. Tottenham di bawah kendali Manajer Antonio Conte cukup berbenah pada musim ini. Bersama Man City, Tottenham belum meraih  hasil kalah pada musim 2022/23. 

Conte yang bertipekan sebagai pelatih keras dan disiplin pastinya akan memanfaatkan momen laga kontra Arsenal untuk menggangu tempat Arsenal di puncak klasemen, bisa merebut posisi puncak, sekaligus memanasi perebutan trofi Liga Inggris pada musim ini. 

Laga kontra Tottenham akan menjadi tantangan serius Arsenal dalam upaya mereka menjaga tempat di posisi pertama. Bayang-bayang kekalahan kontra MU, yang nota bene kekalahan pertama Arsenal barangkali masih lekat di kubu Arsenal. 

Skuad "Meriam Merah" tampaknya masih perlu berbenah ketika menghadapi tim-tim mapan. Tottenham terbilang sebagai tim mapan apabila menimbang kompsosi skuad, performa musim ini, dan peran Antonio Conte sebagai pelatih. 

Maka dari itu, Arteta harus putar otak agar mentalitas para pemainnya sungguh-sungguh siap menghadapi tantangan besar saat bermain kontra Tottenham di depan pendukungnya sendiri. 

Menghadapi Tottenham, Arsenal pun perlu mewaspadai faktor fisik para pemain yang menjalankan tugas timnas. Ini akan menjadi tantangan tambahan bagi Arsenal dan sekaligus Tottenham. Sindrom kekelahan di laga internasional bisa ikut berkontribusi dalam performa masing-masing tim.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun