Mohon tunggu...
Humaniora

Kampus Baru Swiss German University (SGU) dengan Fasilitas Memukau

10 April 2017   12:11 Diperbarui: 10 April 2017   20:00 1917
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Swiss Gerrman University merupakan salah satu kampus bertaraf internasional yang berada di The Prominance Tower, Alam Sutera, Tangerang, Banten. Kampus yang menggunakan bahasa pengantar bahasa inggris ini sekarang dengan fasilitas yang baru.

Salah satunya adalah di dalam ruang kuliah, meja tempat belajar terdapat stop kontak yang bakal memudahkan mahasiswanya untuk menggunakan perangkat seperti laptop untuk mendapatkan listrik (jika diperlukan).

Selain itu, mahasiswa untuk masuk ke ruang perkuliahan atau kelas harus mengambil access card agar dapat masuk di gate way. Hal ini dikarenakan pihak Management Building dari The Prominance Tower telah menggunakan sistem ini.

Mahasiswa Swiss German University juga diberikan fasilitas yang memadai seperti ruangan kuliah yang ber-AC, adanya meeting room, kantin, dan juga fasilitas pendukung belajar seperti laboratorium, proyektor, dan masih banyak lagi.

Fasilitas yang baru ini dirasa sangat penting bagi mahasiswa SGU. Fasilitas yang memadai tentunya akan berdampak positif dalam proses belajar mengajar. Mahasiswa SGU sangat diperhatikan dalam fasilitas yang diberikan oleh pihak kampus Swiss German University.

The Prominance Tower yang berada di kawasan Alam Sutera ini memiliki suasana yang baik untuk belajar mengajar. Suasana yang asri dan merupakan kawasan yang dibangun untuk perkuliahan dan perkantoran.

Untuk aktivitas non akademik, para mahasiswa SGU akan beraktivitas di salah satu tempat olahraga yang tak jauh dari kampus SGU. Hal ini diperuntukkan untuk para mahasiswa yang memiliki keinginan dan bakat non akademik (seperti bidang olahraga) yang mampu diasah di Swiss German University.

Perkuliahan para mahasiswa SGU sudah dimulai pada bulan Maret 2017 yang lalu. Sekarang, mahasiswa SGU merasakan gedung dan fasilitas yang telah diberikan oleh pihak kampus. Kini saatnya para mahasiswa menatap masa depan dengan semangat baru untuk menjalani perkuliahan sehari-hari.

Apalagi sekarang dunia pendidikan adalah gerbang utama untuk menjawab tantangan MEA yang mana sumber daya manusia di Indonesia berkompetisi dengan negara ASEAN lainnya dalam kualitas SDM. Segala perbaikan di sektor pendidikan perlu ditingkatkan. Salah satunya yang diupayakan oleh pihak kampus Swiss German University yang telah berupa dan terus berupaya memberikan yang terbaik kepada anak didik mereka para mahasiswa SGU.

Karena dalam dunia pendidikan, kualitas pendidikan baik dari sistem pendidikan, fasilitas, dan faktor-faktor pendukung proses belajar mengajar sangat penting untuk ditingkatkan. Hal ini akan berdampak positif terhadap output bagi sumber daya manusia yang berkualitas.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun