Mohon tunggu...
Dika Juliansyah
Dika Juliansyah Mohon Tunggu... Mahasiswa - Artikel Berita

kkn upi 2021

Selanjutnya

Tutup

Ilmu Sosbud

KKN Tematik: Pembelajaran Pendidikan Jasmani Olahraga dan Kesehatan (PJOK) di Masa Pandemi Covid-19

31 Juli 2021   23:44 Diperbarui: 1 Agustus 2021   00:22 238
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Diberlakukannya pemberlakuan pembatasan kegiatan masyarakat (PPKM) di Indonesia untuk memutus rantai penyebaran Covid-19 mengharuskan para pendidik melaksanakan work from home (WFH) dalam mengajar. Kegiatan pengajaran yang tiba-tiba berubah drastis dari Luring ke Daring ini menjadi suatu tantangan bagi seorang pendidik khususnya dalam pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan (PJOK), agar sasaran dan tujuan pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan dapat tercapai. ,eskipun melalui surat edaran Mendikbud No 4 Tahun 2020 terkait panduan pembelajaran dirumah selama masa pandemi covid-19 mengharuskan guru untuk tidak membebani peserta didik melalui tuntutan capaian kurikulum sebagai syarat kenaikan kelas.

Untuk dimasa pandemi anak belajar menggunakan alat elektronik sebagai media bahan ajar melalui Whatsapp, Youtube, Google Classrom, Zoom, Google, dan juga akses internet yang lainnya. Tetapi bila anak-anak diwajibkan mengikuti pembelajaran daring banyak yang mengeluh tentang kuota atau paket internet, apalagi dengan keterbatasan ekonomi yang kurang dan tidak mempunyai alat elektronik seperti Handphone berbasis android, dan juga bisa terjadi karena orang tua anak didik yang kurang mengetahi cara menggunakannya atau dalam Bahasa gaulnya yaitu gaptek.

Sejauh ini guru PJOK juga masih kebingungan dalam memilih memaksakan tetap luring dengan pembatasan banyaknya siswa atau memanfaatkan online learning yang dapat memenuhi pengajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan.

Hal ini harus benar-benar menjadi tugas seluruh pemerhati pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan untuk bekerjasama mensosialisasikan dan mengupayakan jalan keluar dari tantangan masa pandemi virus yang mematikan ini yaitu Covid-19 yang kita telah kita semua hadapi selama hampir mencapai 2 tahun ini demi keberhasilan program pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan

Pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan  adalah mata pelajaran yang sangat disenangi, maka dari itu saya berinisiatif untuk melaksanakan olahraga ringan yang bersangkutan dengan pembelajaran pendidikan jasmani olahraga dan kesehatan yaitu senam irama dengan dibantu oleh musik senam seribu, dikarenakan berolahraga itu bisa meningkatkan imun tubuh kita semua maka saya mengajak anak-anak daerah saya untuk mengikuti senam ini, dan Alhamdulillah nya banyak anak-anak yang masih bersekolah di bangku Sekolah Dasar mengikuti dengan sangat senang hati dan bergembira.

dokpri
dokpri
dokpri
dokpri
Maka dari itu saya mengajak teman-teman semua untuk melakukan olahraga didaerah kalian masing-masing agar imun tubuh anda meningkat dan juga terbebas dari virus mematikan ini yaitu Covid-19.

Terima Kasih :)

Mohon tunggu...

Lihat Konten Ilmu Sosbud Selengkapnya
Lihat Ilmu Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun