Mohon tunggu...
Diana Nabilah
Diana Nabilah Mohon Tunggu... Lainnya - Pembelajar

Belajar menulis dengan menghimpun ekspresi melalui tulisan.

Selanjutnya

Tutup

Puisi

Menata Kedamaian Diri

17 Mei 2024   22:35 Diperbarui: 17 Mei 2024   22:43 52
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
sumber gambar: dokumen pribadi

Menata Kedamaian Diri
Oleh: Diana Nabilah


Ini tentang kita
Diri sendiri dan orang lain
Tentang lalu lalang manusia
Mereka yang datang dan pergi
Hilir mudik mewarnai hidup kita
Kehadiran serta kepergiannya tak pernah disangka
Ada dan hilangnya terkadang membuat kita lupa
Lupa akan keniscayaan, bahwa mereka akan silih berganti
Tak selalu bersama, dan pasti akan meninggalkan kita
Semua itu di luar kendali kita
Bahkan bisa memporak-porandakan perasaan kita
Terlepas dari semua itu, kita masih ada satu jalan
Jalan untuk tetap membuat damai diri sendiri
Dengan cara menata diri sendiri
Menata diri untuk siap bertemu dengan yang akan datang
Menata diri untuk ikhlas akan kehilangan
Bahkan menata diri untuk siap berdamai dengan masa silam
Untuk dirimu jangan lupa menata diri agar senantiasa dalam kedamaian


Mohon tunggu...

Lihat Konten Puisi Selengkapnya
Lihat Puisi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun