Mohon tunggu...
Dewi Syafrie
Dewi Syafrie Mohon Tunggu... Tulisan yang baik akan mendatangkan kebaikan kepada penulisnya. Bismillah!

Menulis adalah sebuah kesenangan, sekaligus melatih raga dan mengolah rasa

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Pedagang Offline- Perantau Koto Anau di Jabodetabek Ikuti Pelatihan Digital, Solusi Jitu Agar Tidak Terlindas Jaman

13 Oktober 2025   23:00 Diperbarui: 13 Oktober 2025   23:15 463
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Ka-ki:  Mayjen (Purn) Arkamelvi Karmani , SE bersama Vhino Alfadani, salah satu pengurus Perwaka Jabodetabek (foto: pribadi)

"Selama ini saya hanya tawar-tawarin seprei buatan saya via WA atau ke grup-grup yang saya ikuti saja. Dengan ikut pelatihan digital ini saya  berharap bisa buka toko online di marketplace. Alhamdulillah setelah mengikuti pelatihan ini, saya cukup tercerahkan tentang bisnis digital," ungkap Jaya, mantan karyawati di sebuah perusahaan bergerak di bidang kontraktor. 

Widya Jaya, mantan karyawati kontraktor (foto: pribadi)
Widya Jaya, mantan karyawati kontraktor (foto: pribadi)

Namun  begitu Jaya berharap , akan ada kelanjutan dari pelatihan yang diikutinya.

"Tadi itu kan baru dasar-dasarnya saja ya. Bagaimana cara buka toko online, bagaimana masukin foto-foto produk. Kalau bisa sih ada semacam  pendampingan lah, setelah pelatihan kita tetap dibimbing  untuk mengawali toko online ini," ucap Jaya.

Sementara itu, Poeji Kartono, sang mentor dari Dimensi Group, mengaku terharu dengan antusiasme peserta dalam mengikuti pelatihan.

Disebutkan Poeji, para pesertanya kali ini didominasi oleh mereka yang menjalankan usaha secara offline. Hanya 1-2 orang saja yang pernah menjajal bisnis online.
"Selebihnya ya mereka punya akun di Shopee hanya sebagai pembeli justru. Nah dengan adanya pelatihan ini , coba kita balik. Setelah ini mereka punya produk, punya toko online, mereka beralih sebagai seller (penjual) juga," ujar Poeji.

Poeji sedikit merunut materi yang diberikan pada peserta, antara lain:  dimulai dari cara mendaftar untuk pembuatan akun  pembeli dan  penjualan.

Kemudian berlanjut pada materi : setting toko yang diiikuti dengan registrasi data diri, termasuk alamat dan rekening bank. Setelah itu masuk ke materi : memasukkan gambar produk, penentuan judul produk, deskripsi  dan bagaimana  SEO dapat membaca produk yang akan dijual.

Poeji mengatakan  ditengah menurunnya daya beli masyarakat akibat resesi ekonomi, penjualan melalui toko online  masih dapat diandalkan. 

Poeji Kartono, Mentor Dimensi Group
Poeji Kartono, Mentor Dimensi Group


"Toko online masih menjanjikan. Yang terpenting produk kita beda, punya value lebih dengan yang lain. Pasti produk kita dicari orang," ujar pemilik butik busana muslimah ini.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun