Mohon tunggu...
Desi TrianiNurramadhani
Desi TrianiNurramadhani Mohon Tunggu... Mahasiswa - Universitas Airlangga

Tulislah apa yang ingin ditulis.

Selanjutnya

Tutup

Healthy

Menjaga dan Meningkatkan Kesehatan Mental di Tempat Kerja

3 Mei 2023   02:51 Diperbarui: 3 Mei 2023   03:19 123
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Kesehatan. Sumber ilustrasi: FREEPIK/Schantalao

  Kesehatan mental merupakan suatu keadaan yang banyak dialami oleh kaum milenial dan sering disepelekan. Setiap tahun, jutaan orang mengalami masalah kesehatan mental, termasuk depresi, kecemasan, dan gangguan kejiwaan lainnya. Namun, masih banyak stigma dan ketidakpahaman yang terkait dengan kesehatan mental, sehingga menghambat banyak orang dalam mencari bantuan yang mereka butuhkan dan juga membuat  banyak orang sampai dititik menyerah bahkan bunuh diri. Selain itu, Kesehatan mental pun sering terjadi di lingkungan kerja. Dalam artikel ini, kita akan membahas tentang pentingnya kesadaran akan kesehatan mental dan cara meningkatkan kesehatan mental kita serta menjaga kesehatan mental ditempat kerja.

  Menurut UU Kesehatan No. 23/92:24 yaitu gangguan mental merupakan salah satu masalah kesehatan utama (Degeneratif, Kanker, Kesehatan Mental dan Kecelakaan). Jiwa yang sehat merupakan kondisi yang menyadari penuh akan kemampuan diri sendiri, menerima apa yang ada pada dirinya, mampu mengatasi tekanan hidup dengan tenang dan merasa nyaman untuk berintraksi dengan orang sekitar. Maka dari itu sangat penting untuk sadar dan menjaga kesehatan mental kita.


TIPS MENINGKATKAN KESEHATAN MENTAL
   Untuk membantu mengatasi masalah ini, penting bagi kita untuk meningkatkan kesadaran tentang pentingnya kesehatan mental dan mengurangi stigma yang terkait dengan masalah ini. Salah satu cara untuk melakukannya adalah dengan membicarakan masalah kesehatan mental secara terbuka dan jujur. Kita harus membuat ruang aman di mana orang dapat berbicara tentang pengalaman mereka tanpa takut dicap sebagai lemah atau gila. Jangan merendahkan atau diskriminatif terhadap orang-orang dengan masalah kesehatan mental, dan jangan menyepelekan seberapa ringan atau beratnya masalah kesehatan mental yang dihadapi oleh setiap orang karena kita tidak tahu seberapa besar tingkat kekuatan mentalnya.
  Selain itu, kita dapat membantu meningkatkan kesadaran tentang kesehatan mental dengan mendukung orang-orang yang mengalami masalah ini. Ajak mereka melakukan hal-hal yang lebih positif yang di sukai mereka seperti olahraga, memasak, menonton konser musik, traveling, atau hobi lain yang diminati. Kita dapat mendengarkan mereka ketika mereka membutuhkan seseorang untuk berbicara, dan yang lebih penting kita harus memberikan dukungan lebih kepada orang-orang yang mengalami masalah kesehatan mental. Kita juga dapat membantu dengan mengarahkan mereka ke sumber daya yang tepat, seperti konselor atau terapis.

KENAPA PERLU MENJAGA KESEHATAN MENTAL DI TEMPAT KERJA?
   Banyak orang menghabiskan sebagian besar waktu mereka di tempat kerja dan sering mengalami tekanan kerjaan dari berbagai faktor sehingga membuat pekerja stress dan brunout (Johson et al., 2020), sehingga dapat memengaruhi kesehatan mental mereka. Kita perlu juga menjaga kesehatan mental di tempat kerja karena kesehatan mental dapat memengaruhi kinerja yang diberikan karyawan kepada perusahaan. Maka dari itu, kita perlu menjaga kesehatan mental kita ditempat kerja dengan mengenali tanda awal gangguan, meningkatkan mutu lingkungan, pelatihan teknis relaksasi, dan konseling.
Menurut (Kemenkes, 2023) ada beberapa cara yang dapat dilakukan oleh pegawai agar dapat menjaga kesehatan mental di lingkungan kerja, yaitu sebagai berikut:
1.    Menjaga Keseimbangan Antara Pekerjaan dan Kehidupan Pribadi (Work-Life Balance)
2.    Mengelola Stres
3.    Fokus Terhadap Hal yang Positif
4.    Diskusikan Kesehatan Mental di Tempat Kerja
  Oleh karena itu, penting untuk menciptakan lingkungan kerja yang mendukung kesehatan mental karyawan. Ini dapat mencakup menawarkan dukungan kesehatan mental dan mengambil tindakan untuk mengurangi stres dan tekanan di tempat kerja.

Penulis: Desi Triani Nurramadhani / Mahasiswi Fakultas Keperawatan Universitas Airlangga

Sumber :
Noor, Muhammad Adwin Luthfian.2023.Menjaga Kesehatan Mental di Lingkungan Kerja. Jakarta. Diakses pada 3 Mei 2023 https://yankes.kemkes.go.id/view_artikel/2031/menjaga-kesehatan-mental-di-lingkungan-kerja
Johnson et al.2020. Do Low Self-Esteem and High Stress Lead to Burnout Among Health-Care Workers? Evidence From a Tertiary Hospital in Bangalore, India. Safety and Health at Work.  https://doi.org/10.1016/j.shaw.2020.05.009

Mohon tunggu...

Lihat Konten Healthy Selengkapnya
Lihat Healthy Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun