Mohon tunggu...
Dani Ramdani
Dani Ramdani Mohon Tunggu... Lainnya - Ordinary people

Homo sapiens. Nulis yang receh-receh. Surel : daniramdani126@gmail.com

Selanjutnya

Tutup

Financial Pilihan

Agen BRILink, Satu Solusi untuk Semua Masalah

26 Mei 2022   22:05 Diperbarui: 26 Mei 2022   22:14 798
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Saya tidak bisa membayangkan jika tidak ada Agen BRILink. Tentu saya harus pergi ke kota yang jauh hanya untuk sekedar tarik tunai bahkan isi pulsa.

Adanya Agen BRILink juga membantu warga. Terutama untuk membayar kebutuhan listrik dan BPJS Kesehatan. Selain itu, saya juga sempat berbincang dengan yang menjadi agen tersebut.

Ia menuturkan, selama menjadi Agen BRILink sangat membantu terutama dalam kemajuan UMKM. Apalagi, ia sudah memiliki grosir yang menyediakan kebutuhan seperti beras, minyak goreng, tabung gas dan kebutuhan rumah tangga lain.

Kini, setelah menjadi Agen BRILink, usahanya semakin maju. BRILink menjadi pelengkap kegiatan usaha.

Di sisi lain, kehadiran BRILink di dekat rumah bibi sangat membantu. Khususnya bagi saya yang terbiasa serba digital. Akan tetapi kebanyakan masyarakat yang sudah lanjut tidak memakai mbanking dan memilih BRILink dengan alasan mudah alias tidak ribet.

Jadi, untuk transaksi sendiri satu-satunya cara ya melalui BRILink. Selain itu, selama mudik berlangsung kebutuhan pulsa dan internet saya juga aman karena kehadiran Agen BRILink.


Begitu juga dengan bibi saya, beliau kini tidak sulit untuk membayar cicilan BPJS Kesehatan dan listrik. Semua transaksi dijamin aman, cepat, dan mudah.

Bagi saya, BRILink adalah satu terobosan yang luar biasa. Tentu tidak semua lokasi bisa dijangkau bank atau mesin ATM. Maka, jawaban untuk itu ialah BRILink.

Selain berguna untuk nasabah BRI, Agen BRILink juga sangat membantu bagi masyarakat secara umum. Apalagi mayoritas masyarakat desa enggan ribet dalam transaksi keuangan.

Nah, saya juga memiliki pengalaman lain. Tepatnya saat membuat SKCK di Polres Soreang. Saat itu, kebetulan saya belum memiliki mbanking, dan untuk biaya administrasi harus ditransfer.

Tanpa mau ribet dan mengantre, akhirnya saya memilih BRILink untuk kebutuhan administrasi. Jadi, BRILink adalah satu terobosan luar bisa, satu solusi untuk semua masalah. Dan tentunya tidak ribet, sesuatu yang diinginkan oleh masyarakat kita.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun