Mohon tunggu...
Cintia Gita Pramesi
Cintia Gita Pramesi Mohon Tunggu... Penulis - Communication | Sharing Oriented | Instagram: gitaaa.c

❝Manusia terhebat dengan ide terhebat sekalipun bisa dijatuhkan oleh orang terkecil dengan pola pikir tersempit—tetaplah berpikir besar.❞ (John Maxwell)

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Komitmen PT GNI: Mengutamakan Keselamatan Kerja, Menghidupkan Desa Bunta

21 November 2023   20:41 Diperbarui: 21 November 2023   20:48 5795
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Smelter PT GNI | Dok. PT GNI

Industri nikel telah lama menjadi tulang punggung berbagai sektor industri di seluruh dunia, dan PT Gunbuster Nickel Industry (PT GNI) adalah salah satu perusahaan smelter nikel terbesar di Indonesia yang terletak di Morowali Utara, Sulawesi Tengah. 

Nikel adalah logam transisi yang memainkan peran vital dalam industri modern dan PT GNI, mengambil peran penting dalam rantai pasokan nikel Indonesia, bukan hanya sebagai perusahaan pengolahan bijih nikel, tetapi juga sebagai perusahaan yang mendukung dan bersinergi dalam program hilirisasi minerba. 

Berdasarkan informasi PT GNI, proses pengolahan dan pemurnian bijih nikel yang dilakukan dengan mempertahankan standar regulasi keamanan kerja di PT GNI untuk menjamin keamanan dan kesehatan kerja (K3), sesuai dengan aturan Kementerian Ketenagakerjaan. Regulasi keamanan kerja di PT GNI ini merupakan cerminan dari komitmen PT GNI untuk menjaga kesejahteraan karyawan dan masyarakat sekitar. 

Sebagai perusahaan smelter nikel terbesar di Indonesia, PT GNI bukan sekadar sebuah entitas bisnis, namun juga sebagai pendorong dalam melihat dampak sosial ekonomi yang positif bagi masyarakat dan pembangunan lokal.

Smelter PT GNI | https://gunbusternickelindustry.com/
Smelter PT GNI | https://gunbusternickelindustry.com/


Salah satu aspek penting dari kontribusi PT GNI adalah kolaborasinya dengan pemerintah daerah dalam mewujudkan program hilirisasi. Program ini melibatkan pengolahan bijih nikel menjadi produk bernilai tambah di dalam negeri, yang tidak hanya meningkatkan nilai ekspor Indonesia tetapi juga memberdayakan masyarakat setempat. 

Dalam kesempatan ini, PT GNI berkolaborasi dengan Badan Nasional Pencarian dan Pertolongan (Basarnas) Kota Palu, mengadakan agenda Pendidikan dan Pelatihan Diklatsar untuk penyelamatan dan penanganan kecelakaan kerja secara rutin sebagai upaya meningkatkan pemahaman para pekerja mengenai Regulasi keamanan kerja di PT GNI. Dengan ini, PT GNI tidak hanya menghasilkan nikel berkualitas tinggi, tetapi juga melibatkan diri dalam pembangunan keterampilan dan pengetahuan yang berguna bagi masyarakat lokal.

Menghidupkan Pasar dan Desa Bunta

PT GNI terus berkontribusi, dan berdasarkan informasi mengenai PT GNI, perusahaan telah mencapai pencapaian luar biasa dalam mengubah kehidupan di Desa Bunta, Petasia Timur, Kabupaten Morowali Utara. Dalam beberapa tahun terakhir sejak tahun 2019, Desa Bunta mengalami transformasi yang mengagumkan berkat dukungan penuh dari PT GNI. 

Proyek pembangunan yang dipimpin tidak hanya mencakup pembaruan infrastruktur, tetapi juga melibatkan pembangunan sosial dan ekonomi yang memberikan manfaat yang bermakna bagi masyarakat.

Salah satu contoh nyata dari dampak positif PT GNI adalah di Pasar Bunta. Sebelum keterlibatan PT GNI, pasar ini seringkali sepi pengunjung, dan para pedagang menghadapi tantangan besar dalam menjalankan usaha mereka. Namun, setelah PT GNI berkontribusi membangun Desa Bunta, omzet para pedagang meningkat, sehingga para pedagang bisa mengembangkan bisnisnya dan  mendapatkan pelanggan tetap dari karyawan-karyawan perusahaan dan penduduk setempat.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun