Mohon tunggu...
Christie Damayanti
Christie Damayanti Mohon Tunggu... Arsitek - Just a survivor

Just a stroke survivor : stroke dan cancer survivor, architect, 'urban and city planner', author, traveller, motivator, philatelist, also as Jesus's belonging. http://christiesuharto.com http://www.youtube.com/christievalentino http://charity.christiesuharto.com

Selanjutnya

Tutup

Travel Story

Walt Disney Concert Hall : Mengekspresikan Jiwa Muda Los Angeles

25 November 2011   09:23 Diperbarui: 4 April 2017   18:11 1817
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Tahun 2003 pada musim semi, Concert Hall ini selesai dan menelan biaya sekitar US$ 274 juta dan gedung parkir khusus dengan biaya sekitar US$ 110 juta. Desainnya sangat artistic dan sangat cantik, khas Fank Gehry. Eksteriornya dan semua tampak depannya, menggunakan stainless steel dan diberi 'matte' ( agak buram walau tetap cermelang ). Dimana waktu itu memang belum ada material2 yang lebih baik dari stainless steel jika ingin membuat konsep futuristic dan membuat bangunan itu selalu 'bersinar' dari pantulan sinar matahari atau sinar lampu pada waktu malam. Jika bangunan ini dibangun lebih dari tahun 2000, mungkin bisa membuat dari material aluminium komposit ( composite panel ) dengan warna warni sesuai keinginan si perancang ).

1 tahun sebelum selesai dan 9 bulan sebelum Concert Hall dibuka untuk umum, ketika masih brupa konstruksi.

Kualitas permukaan reflektif bangunan tersebut diperkuat oleh bagian cekung beberapa dinding. Memang, beberapa bangunan di sekitarnya menderita 'silau' yang disebabkan oleh sinar matahari yang terpantul dari permukaan ini, yang terkonsentrasi dalam cara yang mirip dena 'cermin parabola'. Dan dengan material stainless steel pada bangunan ini, bangunan2 di sekitarnya memang terlalu 'hangat' kalau tidak mau dibilang terlalu panas jika musim panas, dengan matahari bersinar terang ..... Sehingga bangunan2 disebelahnya menyebabkan biaya ACnya melonjsk drastic ketika Concert Hall ini mulai dibuka. Dan segeralah, bangunan2 disekitarnya komplen dan meminta si desainer, Frank Gehry atau mitranya untuk datang memberi solusi.

Disney Concert Hall terletak di 'hook' di downtown Los Angeles, sehingga sebenarnya hanya beberapa gedung yang protes dan complain tentang 'hangat / panas'nya dan AC bangunan2 tersebut melonjak drastis. Terlihat, effek rumah kaca memberika effek negative .....

Jawaban mereka adalah bahwa permukaan bangunan tersebut mengindentifikasi bawa panel2 stainless steel tersebut harus di amplas sehingga menjadi tumpul yang gunanya menghilangkan silau yang tidak diinginkan .....

Walau aku sangat menyukai arsitektur klasik seperti bangunan2 Eropa, mataku tetap menacap pada arsitektur modern kontemporer ini, dengan bidang2 khusu yang menjadi penekanan2 cantik bangunan ini. Konsepnya memang modern dan Concert Hall ini merupakan refleksi orang2 muda Los Angeles untuk mengekspresikan jiwa dan hatinya. Mereka ingin 'lepas' selepas2nya, mereka ingin bermusik dan berkarya selepas2nya, menjadikan bangunan ini tanpa standard baku yang biasanya, walau di dalam dan interiornya tetap merupakan standard bangunan concert untuk inernasional.

Disney Concert Hall ini merupakan ekspresi kaum muda Los Angeles bagi jiwa muda mereka, mereka inin sebebas2 dan selepas2nya, seperti foto2 diatas .... Sangat cantik dan sangat indah .....

Ada sebuah ruang khusu untuk 'organ' dan piano, masing2 adalah sebuah alat musik ketuk yang dibuat khusus untuk bangunan ini. Sebuah grand piano ( piano bersayap ), sangat artistic sehingga siapapun yang bisa memainkan alat musik tersebut di bangunan ini, akan sangat bangga, denga akustik khusus dan suaranya yang sangat luar biasa !

Desain interior dan desain akustiknya memang sangat luar biasa, menjadikan Disney Concert Hall ini merupakan salah satu concert hall terbaik di dunia .....

Salah satu café untuk beristirahat bila concert sedang istirahat. Desainnya mengikuti tampak depan sehingga kita harus bisa 'menagkap' sesuatu sebagai inti dari konsep interior ini.

Fokus dari concert hall ini, walaupun penunjangnya sempurna : ruang organ dan grand piano, beberapa café, sedikit perkantoran yang berhubungan dengan musik, tok2 musik dan souvenir, aula untuk pernikahan dan fasilitas2 yang lainnya.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Travel Story Selengkapnya
Lihat Travel Story Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun