Mohon tunggu...
Septian Ananggadipa
Septian Ananggadipa Mohon Tunggu... Auditor - So let man observed from what he created

Pejalan kaki (septianangga7@gmail.com)

Selanjutnya

Tutup

Kebijakan Pilihan

Jokowi Pilih "No Lockdown", Sudah Tepatkah?

22 Maret 2020   12:41 Diperbarui: 22 Maret 2020   14:54 427
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber foto: wallpaperflare.com

Kenapa Jakarta tidak di-lockdown?

Apa sebenarnya rencana pemerintah menangani virus Corona?

Pertanyaan-pertanyaan semacam itu banyak berseliweran di lini masa akhir-akhir ini. 

Tentu wajar masyarakat bertanya-tanya, di era informasi yang super cepat sebagian besar warga selalu mengikuti perkembangan berita penanganan virus Corona di manca negara.

World Health Organization (WHO) telah menetapkan virus Corona atau Covid-19 sebagai Pandemik, ini merupakan situasi darurat global yang harus direspon serius tidak hanya oleh satu dua negara, tapi seluruh dunia.

Menghadapi ancaman nyata virus ini, Indonesia tampak kurang siap. 

Saat Corona belum terdeteksi di Indonesia, respon pemerintah cenderung salah arah. Bukan mempersiapkan rumah sakit dan tes dini, kebijakan yang diterbitkan justru diskon tiket wisata, sedangkan penjelasan yang disampaikan justru “santai saja”, "coba buktikan", dan “mungkin kita kebal”.

Saat Covid-19 mulai terdeteksi di Indonesia pada awal Maret 2020, pemerintah juga tampak kikuk. Presiden dan Menteri Kesehatan mengumumkan mengenai 2 pasien beserta kronologisnya, eh sang Walikota juga eksis di pemberitaan dengan menjelaskan identitas hingga lokasi tempat tinggal, dapat informasi dari medsos katanya, duh.

Sejak saat itu, informasi penyebaran Covid-19 ditutup rapat-rapat, masyarakat hanya diberitahu jumlah pasien terdeteksi setiap harinya. Seperti meraba-raba bahaya.

Melihat kinerja pemerintah menangani virus tersebut, wajar jika akhirnya banyak warga mencari informasi yang lebih jelas dari internet. Beberapa negara terang-terang menerapkan opsi lockdown, membatasi bahkan menghentikan pergerakan warga untuk membendung penyebaran virus.

Indonesia akhirnya membuat langkah, tidak lockdown, namun rapid test dan social distancing langkah yang dipilih pemerintah.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kebijakan Selengkapnya
Lihat Kebijakan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun