Mohon tunggu...
Ahmad Dahlan
Ahmad Dahlan Mohon Tunggu... -

Selanjutnya

Tutup

Inovasi

Menanti Kebijakan Terbaru LPDP "Mundur atau Berjuang"

24 Januari 2017   16:05 Diperbarui: 24 Januari 2017   17:46 668
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Media. Sumber ilustrasi: PIXABAY/Free-photos

Beasiswa LPDP (Lembaga Pengelola Dana Pendidikan) merupakan program beasiswa yang dibiayai oleh pemerintah Indonesia melalui Dewan Penyantun yang terdiri dari Menteri Keuangan, Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, dan Menteri Agama. LPDP mempunyai misi untuk meningkatkan kualitas sumber daya manusia dan mempersiapkan pemimpin masa depan Indonesia melalui pembiayaan pendidikan

Sejak 2012, LPDP membangun kerja sama dengan 20 kampus dalam negeri dan 280 kampus di 34 negara. Dengan luasnya jaringan LPDP, setiap tahunnya LPDP membuka 4 periode pendaftaran secara berkesinambungan untuk memilih putra-putri terbaik bangsa Indonesia. Proses seleksi program beasiswa ini terbilang proses seleksi paling kompetitif di Indonesia.

Namun kali ini ada yang berbeda, sejak pengumuman beasiswa LPDP tanggal 9 Desember 2016 (batch IV) sampai hari ini januari 2017 Pendaftaran Beasiswa LPDP belum juga dibuka. Tentunya ini menimbulkan sedikit keresahan bagi para mahasiswa terbaik Indonesia yang tidak bersabar lagi ingin mendaftar beasiswa LPDP.

Bagi pemuda pemudi terbaik Indonesia, yang sedang dalam proses penantian ini. Jangan menyia-nyiakan waktumu, lakukanlah yang terbaik saat ini, dan persiapkanlah sebaik mungkin untuk proses seleksi LPDP. Hal utama yang harus di persiapkan adalah niat yang baik, niat yang tulus untuk melanjutkan kuliah, bukan hanya sekedar mengikuti tren saja. Niatkan dirimu bahwa saya siap melanjutkan kuliah, dengan tujuan mengabdi untuk negeri ini.

Mulailah bermimpi pemuda-pemudi Indonesia, ini merupakan pelajaran fundamental yang paling penting. Ingat!! Bahwa hanya manusia yang mampu bermimpi, seluruh flora dan fauna tidak ada yang bermimpi, itulah sebabnya tidak ada kambing yang sukses, tidak ada unta yang sukses tetapi yang ada hanyalah manusia yang sukses. Keluarlah dari penjara kenyataan dan berkelanalah dalam dunia bidadari, impikan kesemapatan yang akan menyenangkan orang tua dan kelaurga anda, impikan membangun organisasi yang hebat, impikan menjadi pemimpin hebat di negeri ini, impikan menjadi penebar manfaat yang Allah titipkan kepada kalian, dan impikan membangun Indonesia kedepan.

Namuan saya yakin, pemuda pemudi terbaik Indonesia saat ini yang sedang dalam proses penantian pembukaan pendaftaran LPDP telah memiliki mimpi-mimpi tersendiri, mimpi terbaik untuk dirinya dan untuk Indonesia yang tercinta ini. Tetapi, akankah impian itu tercapai dengan mudahnya?? Yakinkanlah wahai calon penerus bangsa, bahwa saya mampu mencapai impian tersebut. 

Tidak ada kekuatan di alam jagat raya ini yang menyaingi yang namanya keyakinan . dan keyakinan yang terpenting adalah restu ilahi, bahwa Allah yang membuat segela sesuatu ini menjadi mungkin. Bangunlah mimpimu yang membuat Allah ridha kepadamu, dan membuat seluruh ciptaan Allah senang terhadap impianmu. Dan bertekunlah, karena hanya ketekunan yang akan mewujudkan segala mimpi mimpimu. Dengan ketekunan ini menjadi bukti nyata bahwa kalian memiliki mimpi yang nyata. Bertekunlah, walaupun cucuran air keringat mendera, bahkan hingga air mata perjuangan menerpamu,

Dihari-hari penantian pembukaan pendaftaran beasiswa LPDP ini, mulailah berbuat untuk mewujudkan mimpi-mimpimu menjadi sebuah kenyataan, Isilah hari-hari penantianmu saat ini dengan kegiatan kegiatan yang bermanfaat, yang akan menunjang keberhasilan akan mimpimu.

LPDP mencari sosok yang memiliki jiwa kepemimpinan yang kuat. LPDP sangat mengedepankan kriteria ini dan mengukur kadar kepemimpinan kandidat penerima beasiswa LPDP melalui hampir semua tahapan seleksi, dari esai, wawancara, sampai LGD. Kriteria ini sangat penting karena LPDP memiliki visi untuk mencetak calon pemimpin bangsa di masa depan, Penerima beasiswa LPDP diharapkan dapat menjadi pelopor/penggerak, tidak hanya untuk LPDP tapi juga untuk seluruh pemuda di Indonesi

Selain memiliki latar belakang  jiwa kepemimpinan yang kuat, LPDP menginginkan kandidat yang berprestasi. prestasi menjadi acuan penting untuk mencari kandidat penerima beasiswa terbaik sekaligus mengukur potensi kesuksesan kandidat di masa depan. Prestasi di sini dapat berupa juara atau finalis lomba, delegasi daerah atau negara ke konferensi international. Akan tetapi,  kriteria yang tak kalah penting adalah kemampuan memahami permasalahan yang terjadi di Indonesia dan kontribusi nyata untuk menjawab permasalahan tersebut. LPDP berkeinginan mencetak pemimpin yang paham benar tentang bangsanya, karena dengan memahami persoalan secara mendalam, para calon pemimpin ini dapat merumuskan strategi untuk mengatasinya dan terus berkomitmen untuk memajukan bangsa.

Sehingga untuk para calon awardee, sambil menunggu kebijakan terbaru dari LPDP.  Masih ada waktu yang diberikan kepada dirimu untuk mempersiapkan segalanya. memantaskan diri, dan mengembangkan dirimu.  Masih banyak waktu untuk terus berdoa agar mimpi-mimpimu kelak betul menjadi kenyataan. Semoga Allah sang pencipta mengabulkan semua mimpi indahmu wahai calon penerus bangsa.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Inovasi Selengkapnya
Lihat Inovasi Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun