Mohon tunggu...
Nurul Yamsy
Nurul Yamsy Mohon Tunggu... Penulis - .

Jika ucap tak lagi mampu berkata, biarlah kata yang mengungkap

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Ketika Si Introvert Masuk dalam Kelompok Konseling

22 April 2018   10:02 Diperbarui: 22 April 2018   10:49 1384
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Sumber: https://audirayatiputri.wordpress.com/

Terapi Kelompok. Kelompok ini dibentuk dalam upaya membantu individu menyelesaikan masalahnya. Masalahnya merupakan gangguan serius dalam kesehatan mental yang membutuhkan perhatian khusus guna mengubah struktur kepribadian dari para anggota itu sendiri. Misalnya, terapi korban bullying. Seseorang dengan korban bullying ini cenderung memiliki kepribadian introvert, sehingga perlu dibina agar bisa lebih bebas berinteraksi dengan orang lain. Karena mereka juga butuh untuk mengembangkan kemampuan dirinya.

Kelompok -- T. Kelompok ini dibentuk dengan memfokuskan pada proses yang ada di dalam kelompok itu sendiri. Di mana proses tersebut terjadi karena pengalaman- pengalaman konkret yang diberikan dalam berinteraksi dengan anggota kelompoknya. Sehingga dengan begitu anggota kelompok dengan sendirinya akan mengetahui unsur- unsur dalam berkomunikasi.

Kelompok Pertemuan. Kelompok ini dibentuk di mana di dalamnya sengaja dirancang suatu kegiatan yang berkesa, sehingga memberikan pengalaman yang mendalam dalam berkomunikasi dengan orang lain. Alhasil anggotanya akan lebih memahami tentang dirinya sendiri dan orang lain.

Kelompok Tugas. Adalah kelompok yang dibentuk dengan tugas, arah, dan isi yang sudah ditetapkan. Di dalamnya mereka diberi tugas untuk menyelesaikan masalah, baik masalah yang berasal dari dalam kelompok ataupun berasal dari luar kelompok itu sendiri. Anggota di dalam kelompok ini diharapkan mengarahkan perhatian mereka pada satu titik, yaitu penyelesaian tugas.

Kelompok Psikoedukasi. Kelompok ini dibentuk, di mana di dalamnya terdapat proses belajar yang melibatka interaksi antar anggotanya. Misalnya dengan melakukan diskusi dan sharing tentang banyak hal, khususnya dengan topik- topik yang relevan. Kelompok ini membantu individu mempelajari strategi mengatasi kemungkinan munculnya masalah di masa depan. Sehingga mereka harus mengubah perilaku- perilakunya yang dianggap dapat memperlebar suatu permasalahan.

Kelompok Dalam dan Kelompok Luar. In group dan out group ini sebenarnya bukanlah jenis kelompok yang terbentuk. Melainkan suatu imagine group, yakni suatu pemikiran yang keluar dari diri kita sendiri. Seseorang akan berada di dalam in group ketika dia merasa sepebdapat atau sepemikiran dengan orang lain, akan tetapi seseorang akan berada dalan out group ketika dia berpeda persepse dengan orang lain.

Jaringan Sosial. Jaringan social adalah kelompok yang sengaja dibentuk dengan berbagai jenis orang di dalamnya, namun dalam satu persepsi. Misalnya ada group fanspage untuk artis tertentu, atau yang lainnya.

Itulah jenis- jenis kelompok yang terdapat dalam bimbingan konseling. Kelompok- kelompok tersebut dapat digunakan untuk menambah pergaulan guna mendapat informasi dan pengalaman yang lebih banyak dan baru. Juga bagi para kepribadian introvert, kelompok- kelompok tersebut dapat digunakan sebagai sarana interaksi yang baik. Namun kelompok- kelompok tersebut tidak semuanya cocok menggunakannya, mungkin banyak juga bagi kepribadian introvert yang tidak cocok dengan kelompok tersebut.

Semoga bermanfaat.

Wassalamu'alaikum warahmatullaahi wabarakaatuh.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun