Maka memang sebaiknya, ketika ada berapapun kelebihan rezeki kita, daripada menguap untuk jajan yang sebenarnya kurang dibutuhkan, sebaiknya bisa saja dialihkan langsung jajan emas melalui Tring! by Pegadaian. Banyak metode pembayaran yang bisa dipilih dari mulai virtual account hingga dompet digital.
"Saya mau beli emas lima ratus ribu saja bisa?" tanya seorang bapak berkacamata di dekat saya yang hadir di event ekshibisi Tring! by Pegadaian di Dukuh Atas.
"Bisa Bapak, minimal sepuluh ribu rupiah Bapak sudah bisa membeli emas melalui Tring, nanti jika saldo emas Bapak sudah mencapai satu gram atau lebih, Bapak bisa juga mencetaknya di Pegadaian dalam bentuk emas batangan dengan sertifikat resmi," jelas seorang petugas yang berjaga di booth Tring! by Pegadaian.
Secara tampilan dan kemudahan penggunaan, aplikasi Tring! by Pegadaian ini boleh dikatakan memiliki antarmuka yang mudah dipahami. Melalui fitur tabungan emas, nasabah bisa langsung mengakses halaman yang menampilkan saldo rekening utama dan tampilan informasi tentang pemantauan harga beli dan jual emas secara real time.
Saldo tabungan emas yang terkumpul, dapat juga dimanfaatkan untuk berbagai kebutuhan finansial seperti Gadai Tabungan Emas, Deposito Emas, hingga Cicil Emas.
Melalui fitur Gadai Tabungan Emas, menjadi salah satu solusi pencairan tanpa kehilangan kepemilikan emas. Tentu sangat cocok bagi orang yang butuh dana cepat tapi tak rela tabungan emasnya hilang.
Aplikasi ini secara tidak langsung juga mendidik pengguna tentang investasi emas, memungkinkan mereka mengambil keputusan investasi yang lebih bijaksana. Platform ini tidak hanya menyediakan perangkat untuk berinvestasi, tetapi juga mempromosikan kebiasaan menabung dan merencanakan masa depan dengan emas, sebuah aset yang terbukti tangguh terhadap inflasi dan pada saat terjadi riak dan gelombang perekonomian dunia.
Pada akhirnya, Tring! by Pegadaian bukan sekedar pembaruan aplikasi, melainkan tentang pergeseran paradigma. Ini adalah langkah nyata Pegadaian mengEmaskan Indonesia dan menjadikan investasi emas sebagai bagian dari gaya hidup masyarakat Indonesia. Melalui kemudahan dalam satu genggaman.
Tring! yang secara filosofis menggambarkan suara gemerincing logam emas, seolah memberikan semangat masyarakat untuk selalu ingat berinvestasi bagi masa depan.