Mohon tunggu...
Visca
Visca Mohon Tunggu... Penulis - Lulusan arsitektur Universitas Indonesia, yang walaupun sudah tak berprofesi arsitek, tetap selalu suka menikmati segala bentuk arsitektur. Pernah tinggal di Maroko, Belanda, Thailand, dan tentunya Indonesia.

Traveler. Baker. Crafter.

Selanjutnya

Tutup

Trip Pilihan

Jalan-jalan "Plus"

5 April 2019   08:36 Diperbarui: 5 April 2019   08:47 83
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Selalu mengasyikan memang, bila kita berkesempatan mengunjungi tempat baru. Biasanya, tempat-tempat yang menarik orang untuk berkunjung adalah tempat yang indah-indah. 

Wajar, melihat yang indah-indah tentunya membuat senang. Ditambah lagi bisa "pamer" di sosial media. Atau juga tempat-tempat yang punya menu andalan. Tak heran banyak wisata dengan tema kuliner. Mencicipi makanan khas suatu tempat memang pengalaman seru, apalagi bila bisa dibawa pulang untuk oleh-oleh.

Namun, juga ada hal-hal lain yang tak kalah menarik yang bisa kita lakukan waktu jalan-jalan.  Contohnya bila kita jalan ke Thailand. 

Walaupun biasanya Thailand terkenal sebagai surganya belanja (masih teringat serunya belanja di Catuchak weekend market) dan makanan (puasnya bisa makan durian tanpa batas di Baiyoke Hotel), banyak hal seru lainnya yang bisa kita lakukan di Thailand. Mari kita kulik aktivitas apa saja yang bisa kita lakukan di Thailand selain belanja dan makan.

Mempelajari Keterampilan khas setempat

Thai Massage

Bagi penggemar pijat, tentu sudah tahu tentang Thai Massage. Teknik pijatan ala Thai ini memang enak. Pas untuk mengatasi pegal-pegal. 

Nah, bila tertarik belajar Thai Massage, ada beberapa tempat yang menawarkan kursus singkat. Sabai De Ka Thai Massage School yang berlokasi di Chiang Mai menawarkan berbagai program, mulai dari yang hanya memerlukan waktu 3 jam (belajar pijat kepala dan pundak) sampai yang memerlukan waktu 5 hari (belajar keseluruhan teknik pijat). 

Menariknya, ada program belajar pijat untuk diri sendiri. Lumayan, bila lelah tak perlu lagi pergi ke tempat pijat. Harganya pun cukup terjangkau. Untuk kursus 3 jam, dipatok harga 1200 baht (sekitar Rp 550.000).

Sumber: SBS
Sumber: SBS
Thai Cooking Class

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Trip Selengkapnya
Lihat Trip Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun