Mohon tunggu...
Veronica AgustinaDarida
Veronica AgustinaDarida Mohon Tunggu... Lainnya - .

mahasiswi upnvj

Selanjutnya

Tutup

Ruang Kelas

Jurnal Penelitian

17 Januari 2021   16:47 Diperbarui: 17 Januari 2021   16:52 577
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

 Kata kunci : E-commerce, Toko online shop, Era digital

ABSTRACT

The purpose of this paper is to analyze how the development process of e-commerce so that it can develop rapidly until now, what are the advantages and disadvantages of buying and selling activities through e-commerce, and whether the product assessment factor is a consideration for consumers in buying an item. by online. The method used in this writing is to use a questionnaire method. Namely by distributing questionnaires online, via google form which contains several questions regarding the assessment of online shop stores to active smartphone users who use e-commerce services. 

This questionnaire questionnaire is distributed to the public, especially to adolescents with the age range 13-45 years. Apart from using an online questionnaire, this study also conducted a literature study to obtain further and valid information about the research topic. In short, the use of e-commerce in this digital era provides many benefits for its users. However, there are some drawbacks or weaknesses in e-commerce. But there are still many people who consider the use of e-commerce in this digital era to be very helpful and have many benefits.

Keywords : E-commercce, Online store, Digital era

PENDAHULUAN

Situasi dan kondisi yang terjadi saat ini terus mengalami perubahan dan perkembangan. Segala sesuatu saat ini terlihat seperti lebih modern,canggih, dan praktis dalam penggunaannya. Perubahan dan perkembangan situasi dan kondisi yang terjadi saat ini, juga merupakan akibat dari adanya pengaruh arus globalisasi. Globalisasi yang masuk memiliki pengaruh yang menyebabkan adanya perubahan-perubahan pada zaman.  Dalam waktu yang singkat, telah terjadi banyak perubahan pada keadaan zaman saat ini. Lebih jelas lagi, perubahan zaman adalah keadaan dimana bidang-bidang yang menyangkut kehidupan manusia terus mengalami perubahan dan perkembangan. Perubahan atas perkembangan zaman ini mencakup berbagai aspek dalam kehidupan manusia. Contohnya, terjadi perkembangan dalam bidang ilmu pengetahuan, sosial budaya, teknologi dan informasi, sehingga timbul perubahan dalam bidang-bidang tersebut ke arah yang lebih modern.

Dengan adanya perubahan dan perkembangan zaman tersebut, segala sesuatu yang menyangkut pemenuhan kebutuhan manusia saat ini didasarkan oleh sistem komputerisasi yang didukung dengan penggunaan internet. Masuknya internet dalam kehidupan manusia disebut juga dengan era digitalisasi, yang dimana segala sesuatunya berkaitan dengan internet atau dapat disebut internet sebagai gaya hidup masyarakat saat ini.  Menurut Sibero, internet atau juga yang merupakan kependekan dari Inter-connected Network adalah sebuah jaringan komputer yang menghubungkan antar komputer secara global (Bowo, 2018). 

Sejarah hadirnya internet dimulai pada 1969 ketika Departemen Pertahanan Amerika, Defense Advanced Research Projects Agency (DARPA) memutuskan untuk mengadakan riset tentang bagaimana caranya menghubungkan sejumlah computer sehingga membentuk jaringan organik. Program riset ini dikenal dengan nama ARPANET (Safiranita, 2017). Populasi manusia yang terus meningkat setiap tahunnya, menyebabkan semakin banyaknya keinginan dan pemenuhan atas kebutuhan untuk kelangsungan hidup. Dibutuhkan waktu yang cepat agar dapat memenuhi segala keinginan dan kebutuhan tersebut. Oleh karena itu peran internet di era digitalisasi ini sangat dibutuhkan. Kemajuan dalam bidang teknologi dan informasi saat ini, sangat membantu dalam proses pemenuhan berbagai kebutuhan tersebut.

Kemajuan di bidang teknologi, komputer, dan telekomunikasi mendukung perkembangan teknologi internet (Irmawati, 2011). Melalui internet kita dapat mengetahui berbagai hal-hal yang terjadi di masyarakat. Selain untuk menyebarkan dan mengetahui informasi, internet juga memiliki peran atau manfaat dalam bidang perekonomian,  seperti dalam perdagangan dan bisnis. Melalui internet kegiatan perdagangan dan bisnis menjadi lebih mudah dan efisien. Dengan adanya kemajuan teknologi dan hadirnya internet, maka tercipta suatu sistem perdangangan melalui elektronik, yang bertujuan memudahkan pelaksanaan kegiatan perdagangan atau perekonomian lainnya di masyarakat.

Sebelum adanya internet ditengah-tengah kehidupan manusia, proses perdagangan mulai dari pemasaran, penjualan, hingga pembelian suatu barang dan jasa dilakukan secara langsung. Maksudnya adalah dilakukan secara tatap muka, yaitu adanya pertemuan penjual dan pembeli dalam melakukan transaksi. Banyak tempat usaha berupa toko atau warung belanja yang dibuka  untuk menyediakan berbagai  barang dan jasa yang dibutuhkan oleh masyarakat. 

HALAMAN :
Mohon tunggu...

Lihat Konten Ruang Kelas Selengkapnya
Lihat Ruang Kelas Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun