Mohon tunggu...
Universitas Ahmad Dahlan
Universitas Ahmad Dahlan Mohon Tunggu... Lainnya - Perguruan Tinggi Muhammadiyah

Perguruan Tinggi Muhammadiyah

Selanjutnya

Tutup

Joglosemar

Mahasiswa UAD Tekankan Pentingnya Anti-Bullying di MI Ma'arif Pagerharjo

26 Maret 2024   13:36 Diperbarui: 26 Maret 2024   13:39 34
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Mahasiswa KKN Universitas Ahmad Dahlan (UAD) mengadakan sosialisasi anti-bullying bagi siswa MI Ma'arif Pagerharjo, Kulon Progo (Foto: Istimewa)

Mahasiswa Kuliah Kerja Nyata (KKN) Reguler Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Periode 119 mengadakan sosialisasi anti-bullying bagi siswa-siswi kelas 4 MI Ma'arif Pagerharjo, Kulon Progo, pada Kamis, 15 Februari 2024. Kegiatan ini merupakan program kerja Annisa Nurul Nabill Ryandani, mahasiswa Pendidikan Guru Sekolah (PGSD) UAD yang tergabung dalam Unit XXI.A.3.

Mengusung topik "Bebas dari Bullying, Mari Jadi Pahlawan Baik", Annisa mengajak anak-anak untuk merangkul teman atau korban perundungan, dan belajar menjauhi perilaku yang mengarah ke perundungan baik secara verbal maupun nonverbal.

"Sosialisasi tentang bullying atau perundungan ini cocok untuk dibahas di sekolah, utamanya sekolah dasar. Sebab, pembentukan karakter baik memang harus ditanamkan sejak dini," ucap Annisa.

Sementara itu, Siti Dwiningsih, S.Pd.I. selaku Kepala Sekolah MI Ma'arif Pagerharjo menyambut sosialisasi ini dengan baik. Ia mengaku senang karena kesadaran untuk mencegah bullying memang harus dibudayakan di lingkungan sekolah, dan didukung oleh semua pihak agar menciptakan suasana belajar yang aman dan nyaman. Begitu juga dengan siswa-siswi kelas 4 MI Ma'arif Pagerharjo, mereka mengikuti rangkaian sosialisasi dengan antusias dan interaktif.

"Semoga dengan adanya sosialisasi ini, anak-anak bisa jadi lebih sadar tentang bahaya bullying dan bisa bersama-sama menjauhi perilaku tersebut," harap Siti. (doc)

uad.ac.id

Mohon tunggu...

Lihat Konten Joglosemar Selengkapnya
Lihat Joglosemar Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun