Mohon tunggu...
Tupari
Tupari Mohon Tunggu... Guru di SMA Negeri 2 Bandar Lampung

Saya adalah pendidik dan penulis yang percaya bahwa kata-kata memiliki daya ubah. Dengan pengalaman lebih dari 21 tahun di dunia pendidikan, saya berusaha merangkai nilai-nilai moral, spiritual, dan sosial ke dalam pembelajaran yang membumi. Menulis bagi saya bukan sekadar ekspresi, tapi juga aksi. Saya senang mengulas topik tentang kepemimpinan, tantangan dunia pendidikan, sosiologi, serta praktik hidup moderat yang terangkum dalam website pribadi: https://tupari.id/. Kompasiana saya jadikan ruang untuk berbagi suara, cerita, dan gagasan yang mungkin sederhana, namun bisa menggerakkan.

Selanjutnya

Tutup

Book Pilihan

Darurat Baca Pejabat: Belajar Kepemimpinan dari Buku Pemimpin adalah Pemimpi

9 Oktober 2025   14:40 Diperbarui: 9 Oktober 2025   14:40 78
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Organizing menohok: ide bagus tak berarti jika gagal dieksekusi. (Sumber: Dok. Pribadi/Tupari) 

 

Seberapa Dekat Pejabat Kita dengan Buku?

Pertanyaan ini mencuat ketika warganet ramai menyoroti kebiasaan pejabat yang gemar pamer kemewahan, tetapi hampir tak pernah pamer buku. Ironis, sebab dari bacaanlah lahir gagasan besar yang dibutuhkan untuk memimpin bangsa dan melahirkan kebijakan yang berpihak pada rakyat.

Tanpa literasi, pejabat hanya akan melahirkan kebijakan reaktif, dangkal, dan jangka pendek. Kita pun layak bertanya: jika membaca satu buku saja sulit, bagaimana pejabat bisa mengelola kompleksitas negara selama lima tahun masa jabatan? Mungkinkah kebijakan yang lahir benar-benar visioner?

Menemukan Kembali Buku Lama

Pertanyaan inilah yang membuat saya teringat pada sebuah buku kepemimpinan yang sudah lama saya beli, tepatnya tahun 2008. Setelah bertahun-tahun tersimpan di rak perpustakaan rumah, akhirnya pagi tadi saya menemukannya kembali.

Buku itu berjudul “Pemimpin adalah Pemimpi (Leaders Are Dreamers): 10 Langkah Menjadi Pemimpin Berhasil” karya Prof. Ir. Samuel H. Tirtamihardja, MSc. Buku ini adalah edisi kedua dari Seri Kepemimpinan – 1. 

Membuka ulang lembar-lembar buku itu seperti bertemu sahabat lama yang ternyata masih relevan dengan kondisi saat ini.

Dari rak buku ke ruang kebijakan: mimpi jadi nyata bila pemimpin mau belajar. (Sumber: Dok. Pribadi/Tupari) 
Dari rak buku ke ruang kebijakan: mimpi jadi nyata bila pemimpin mau belajar. (Sumber: Dok. Pribadi/Tupari) 

Mengapa Banyak Pemimpin Gagal?

Buku ini menyoroti penyebab kegagalan pemimpin. Menariknya, bukan karena kurang pintar, tetapi lebih pada sikap dan karakter.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Book Selengkapnya
Lihat Book Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun