Mohon tunggu...
Toto Karyanto
Toto Karyanto Mohon Tunggu... Wiraswasta - Bukan yang banyak pasti baik, tapi yang baik pastilah yang banyak.

Orang biasa

Selanjutnya

Tutup

Olahraga Pilihan

Menyingkap Tabir di Balik Segudang Prestasi [Bagian 3]

30 Januari 2020   22:28 Diperbarui: 30 Januari 2020   22:30 95
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

Senada dengan prestasi rekan-rekan yang difabel, Adi Ramli yang telah menghuni pelatnas cabang olahraga atletik di nomor paling bergengsi sprint 100m putra kian bersemangat membela daerah yang membesarkan namanya dan siap mendampingi Johri di jajaran elit sprinter nasional.  Hal yang sama dilakukan oleh dua atlet putra softball yang kini memperkuat kontingen Provinsi Jawa Tengah.

Keberhasilan para atlet pada cabang-cabang olahraga prestasi di atas sampai sekarang tidak membuat para pengambil kebijakan daerah untuk segera menyatakan keberpihakannya. 

Dari waktu ke waktu, masalah demi masalah yang menyebabkan posisi prestasi olahraga Kabupaten Kebumen senantiasa berada di dasar alias terbawah dari  35 Kabupaten/Kota se Jawa Tengah yang hanya bisa diselesaikan oleh para pengambil keputusan daerah baik pemerintah dan khususnya DPRD-nya terus berulang. Sangat tidak sebanding dengan nilai manfaat proyek-proyek mercusuar semacam Tugu Kupu Tarung dan kolam air mancur di depan Rumah Dinas Bupati. 

Kondisi demikian jika terus dipertahankan memang sangat menguatkan opini publik bahwa faktor utama yang membuat Kabupaten Kebumen menjadi termiskin di Provinsi Jawa Tengah baik di bidang ekonomi maupun keolahrgaan adalah mentalitas. 

Jangan salahkan atlet dan pelatih jika mereka lebih memilih daerah lain yang mampu memberi peluang berkembang baik secara prestatif dan kesejahteraannya. 

Selama tidak ada perubahan cara berpikir atau keberpihakan para pengambil kebijakan, omong kosong dan hanya mimpi di siang bolong jika ada peningkatan peringkat untuk membuktikan bahwa mereka memang benar-benar bekerja untuk memajukan rakyat dan daerahnya. Bukan hanya bisa mengasihani diri sendiri dengan berlindung di balik predikat termiskin. Naudzubillah. 


HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Olahraga Selengkapnya
Lihat Olahraga Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun