Mohon tunggu...
Topik Irawan
Topik Irawan Mohon Tunggu... Full Time Blogger - Full Time Blogger

Full Time Blogger

Selanjutnya

Tutup

Kurma Pilihan

Jangan Pernah Berhenti Berharap Menjemput Lailatul Qadar

22 April 2022   16:22 Diperbarui: 22 April 2022   16:24 563
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Merapatkan shaf untuk bisa dapatkan fadilah terbaik di bulan suci (dokpri)

Menjemput Lailatul Qadar  Yay or Nay

 Sebagai ummat muslim, saatnya optimis meraup pahala di sepuluh malam terakhir Ramadhan (dokpri)
 Sebagai ummat muslim, saatnya optimis meraup pahala di sepuluh malam terakhir Ramadhan (dokpri)
Siapapun ummat Islam memang berkesempatan untuk menjemput lailatul qadar, peluang yang sama bagi kaum lelaki dan perempuan. Namun sejatinya meraih lailatul qadar adalah memerlukan upaya serta bersungguh sungguh untuk meraihnya, ada banyak hal yang bisa kita dapat dilakukan untuk menjemput lailatul qadar.

Salah satu hal yay alias bisa dilakukan untuk menjemput Lailatul Qadar adalah dengan melakukan itikaf. Bahkan kegiatan itikaf ini dilakukan Nabi Muhammad SAW semasa hidupnya hingga meninggal dunia, ada penjelasan hadist yang menyatakan bahwa Nabi melakukan itikaf di sepuluh hari terakhir di bulan Ramadhan.

Itikaf adalah berdiamnya seseorang didalam masjid dengan niat, tujuan dari itikaf itu sendiri adalah merasakan kehadiran Allah. Banyak hal yang bisa dilakukan seseorang ketika melaksanakan itikaf, membaca quran, melafalkan kalimat zikir seperti tahlil, takbir dan tahmid atau mengkaji ilmu tentang keislaman.

Namun niatan untuk melakukan itikaf selayaknya dibarengi niat yang kuat, ada beberapa hal yang membuat itikaf menjadi nay dan membuat itikafnya menjadi batal. Hal ini juga harus diperhatikan juga, ada beberapa hal yang membatalkan itikaf dan dengan cara cerdas kita bisa menyingkapinya.

Adapun hal hal yang membatalkan itikaf adalah, melakukan hubungan pasutri, mengeluarkan sperma, mabuk yang di sengaja, haid, nifas, keluar tanpa alasan, keluar untuk memenuhi kewajiban yang tidak bisa ditunda dan keluar disertai alasan hingga beberapa kali, padahal keluarnya karena keinginan sendiri.

Fadilah Terbaik di Akhir Bulan Suci, Gaskeun Gaes!

Merapatkan shaf untuk bisa dapatkan fadilah terbaik di bulan suci (dokpri)
Merapatkan shaf untuk bisa dapatkan fadilah terbaik di bulan suci (dokpri)

Penulis pun kerap mengalami hal hal yang membuat sepuluh hari bulan Ramadhan seakan berlalu begitu saja. Jika awal puasa terasa bergairah namun malah menjelang Ramadhan berakhir, spirit itu seakan menghilang. Semoga saja kita semua berupaya agar tetap dikuatkan agar tak melewatkan begitu saja kesempatan emas di sepuluh terakhir bulan puasa.

Dalam kitab Tanbihul Ghafilin" Peringatan dan Nasehat bagi Orang orang yang Lalai" ada empat golongan tak bisa mereguk nikmatnya pintu ampunan dan juga kasih sayang Allah kepada umat nabi Muhammad, siapakah mereka? Kenapa tidak bisa menikmati lailatul qadar yang memiliki keutamaan.

Mereka yang suka meminum khamer atau sesuatu yang memabukan, anak durhaka kepada orang tua, orang yang suka memutuskan silahturahmi dan orang yang suka bermusuhan adalah orang orang yang tidak dimaafkan Allah pada malam lailatul qadar. Yuk sebisa mungkin kita semua menjadi orang yang berperilaku baik.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Kurma Selengkapnya
Lihat Kurma Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun