Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Sosbud Pilihan

Mau Mengubah Nasib? Beranilah untuk Bermimpi Besar!

3 Juni 2022   09:22 Diperbarui: 3 Juni 2022   09:55 265
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
dokumentasi pribadi

Sejak kecil,kami semua dididik untuk mandiri  dan hidup dengan kejujuran. Pernah suatu waktu,semasa berusia 9 tahun,saya ingin membuat layangan,tetapi tidak ada bambu.

Maka saya mematahkan bambu pagar dari tetangga. Tapi telapak tangan saya sobek terkena sembilu bambu. Saya lari pulang,tapi tidak berani menangis, Ibu saya buru buru menumbuk bawang dicampur gula pasir dan membalut luka saya yang cukup dalam dengan kaus bekas. 

Tetiba ayah saya datang dan saat tahu bahwa tangan saya terluka akibat mencuri bambu,ayah sangat berang:" Kita memang miskin,tapi kita bukan keluarga maling,mengerti! Pulangkan kembali bambu ini dan minta maaf kepada tetangga" Itulah pertama kali dan terakhir saya mencuri.

Hidup dalam derita, tak mampu membuat saya terpuruk, karena sudah terbiasa hidup dalam penderitaan. Impian saya,kelak kalau berkeluarga,anak anak kami akan studi keluar negeri. Tetapi antara impian dan jadi kenyataan ,ada rentang waktu yang panjang. Puji Tuhan, diiusia ke 37 tahun ,dengan dukungan dari isteri tercinta,impian kami menyekolahkan anak anak ke Amerika jadi kenyataan. 

Kesimpulan:

  • Beranilah untuk bermimpi besar
  • Yakin dan percaya suatu waktu akan mampu menjadikannya kenyataan
  • Tekad dan kerja keras tak mengenal putus asa
  • Jangan lupa berdoa kepada Tuhan
  • Suatu waktu impian demi impian akan menjadi kenyataan

Hal ini agaknya sejalan dengan peribahasa yang keminggris minggrisan:"Dare to dream.believe it,do it and then you;ll get it"

Semoga cuplikan perjalanan hidup ini, ada manfaatnya bagi para pembaca

Tjiptadinata Effendi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Sosbud Selengkapnya
Lihat Sosbud Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun