Mohon tunggu...
TJIPTADINATA EFFENDI
TJIPTADINATA EFFENDI Mohon Tunggu... Konsultan - Kompasianer of the Year 2014

Lahir di Padang,21 Mei 1943

Selanjutnya

Tutup

Filsafat Pilihan

Hubungan antara Pria Flamboyan dan Pohon Flamboyan

18 Maret 2021   09:04 Diperbarui: 18 Maret 2021   09:28 4868
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
ket.foto Pohon Flamboyant yang lagi berbunga ./dokumentasi pribadi

Sama Sama Gagah Tapi Cantik Menantang

Flamboyan (Delonix regia) adalah tanaman yang khas dengan pohon besar, dan bunga-bunga merah cerah.[1] Flamboyan memiliki nama genus Delonix yang berasal dari kata Yunani delos (artinya mencolok), dan onyx, berarti cakar.[1] Nama tersebut mengacu pada penampilan bunga yang memang mencolok dan bentuk mahkota bunya mengembang seperti cakar. (https://id.wikipedia.org/wiki/Flamboyan#:~:text=Flamboyan%)

Di Australia Dikenal dengan nama Flame Tree

Illawarra Flame Tree ini,merupakan salah satu ikon dari Illawarra,karena tidak tampak tumbuh di daerah lainnya. Kami sudah pernah tinggal di Negara Bagian Queensland,tepatnya di kota Townsville  dan di New South Wales ,serta kini menetap di Burns Beach, Western Australia,tapi hanya dapat menyaksikan Illawarra Flame Tree berubah warna ,di kota Wollongong. Selain dari musim semi, Flame Tree ini ,tak ubahnya bagaikan kebanyakan pohon lain dan sama sekali tidak tampak menarik. Jadi menyaksikan kemolekannya ,kesempatan hanya sekali dalam setahun,yakni di musim semi.Dan bulan November ini,adalah saat saat terakhir kesempatan untuk mereguk keindahan Illawarra Flame Tree ini ,saat bermetaforsa  dari warna hijau menjadi merah jingga menyala

Kembali ke Judul

Lalu apa hubungannya dengan :" Pria Flamboyan" ? Tanpa perlu membuka kamus atau berselancar di google agaknya semua orang sudah tahu apa yang dimaksudkan dengan "Pria Flamboyan" Yakni sosok pria yang berbadan kekar tapi berdandan mencolok.seperti termaktub dalam kata :"delos" yakni dandanan mencolok. Butuh waktu make up yang terkadang mengalahkan kaum wanita. Kami pernah sekali menunggu teman ,yang katanya :"Maaf 1 menit saja,ganti pakaian" ternyata baru duapuluh menit kemudian keluar kamar,kayak pengantin. Berdandan rapi dan bau parhumnya mengalahkan harumnya kembang 7 rupa,yang biasa digunakan para dukun.

Kalau saya pribadi ,sehabis mandi ,cukup waktu 5 detik untuk menyisir rambut dan klar. Tidak pernah tersentuh apa yang namanya parfum ,kecuali minyak angin cap kapak... Kalau isteri saya gimana? Ya setali 3 bengol dengan saya. 5 menit paling lama sudah siap. Pernah teman kami orang India datang kerumah dan mengajak kami makan malam, Isteri saya minta izin ganti pakaian dan 5 menit kemudian klaar . Ia heran,katannya ,isterinya kalau berdandan butuh waktu minimal satu jam.

Kok masih belum kembali ke judul? Aduh,beginilah kalau Opa Opa bercerita,hilir mudik. Oya ,Pohon Flamboyan yang di Australia namanya Flame Tree ,karena bunganya yang menyala nyala kayak lidah lidah api,tumbuh kokoh dan kekar. Nah,kalau pohon lainnya,berbuah ,seperti pohon mangga,pohon durian,pohon jambu..eee malah pohon kekar ini berbunga bunga . Pohon Flamboyan tampil gagah tapi sekaligus cantik.

Nah,pandangan pertama begitu menggoda,selebihnya terserah anda , Saya cuma menceritakan sekilas apa hubungannya antara Pria Flamboyan dan Pohon Flamboyan. Yang jelas diri saya bukan Pria Flamboyan,karena terkadang lupa menyisir rambut,kalau tidak diingatkan isteri tercinta 

catatan tambahan:

Oya ini artikel saya yang ke 5.400 mohon berbaik hati kasih ucapan Selamat pada saya ya. Makasih, hatur suwun,matur nuwun ,danke ,kamsia ,Xie xie nin

Tjiptadinata Effendi

Mohon tunggu...

Lihat Konten Filsafat Selengkapnya
Lihat Filsafat Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun