Mohon tunggu...
Hobby

Travel Photography

21 Desember 2018   14:09 Diperbarui: 21 Desember 2018   15:24 173
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Image via Wonderlust.co.uk

Halo sahabat, mungkin sekarang sedang Populer yang nama nya Traveling dan menjadi trend jaman sekarang (Jaman Now). Traveling saat ini tidak mengenal usia mulai dari anak muda sampai dengan Orang Tua sekalipun. Apa sih nikmatnya traveling ? dan apa kiranya Manfaatnya? sekilas nikmat dan manfaaat traveling adalah memberi kita sebuah informasi baru dari sebuah tempat yang dikunjungi seperti contoh Alam, Budaya, Masyarakat dan lain-lain akan memberikan cerita baru dalam Hidup dan jangan lupa abadikan Moment tersebut agar cerita itu berlanjut di kemudian hari.

Setiap tempat yang kalian kunjungi memiliki tampilan, karakter, dan suasana tersendiri. Jika kalian ingin mengabadikan perjalanan menjadi baik dan bermakna, maka harus abadikan semua moment yang tidak akan terlupakan ini dan bagikan ke semua orang agar mereka seperti merasakan sedang berada di suatu tempat didalam Gambar tersebut dan itu menjadi ciri khas Travel Photography.

Suatu saat kita akan sulit untuk mengingat sebuah Pristiwa pada saat kita sedang Traveling. Betapa Indahnya melihat Bunga berguguran di musim semi,kekaguman memandang untuk pertama kalinya di gunung yang kita daki, Indahnya pasir pantai dan gulungan Ombak. Dengan Foto-foto kita akan membawa sensasi ini  kembali, untuk memicu ingatan kita, dan untuk mengkomunikasikan bagaimana perasaan kita kepada orang lain. Namun bukan hanya sekedar Foto untuk mendapatkan Hasil yang Bagus dan memiliki Cerita. Ada beberapa yang perlu dipersiapkan.

Pertama dan Paling utama, kemana kalian akan pergi dan mengapa anda memilih pergi ketempat tersebut. Sebelum nya kalian pasti mencari tau apa yang ada disana yang menjadi daya tarik kalin untuk datang kesana. Apakah Kota, Pantai, Gunung,  Sosial Budaya dan lain-lain. Itu menjadi aspek penting untuk mempersiapkan kalian untuk mendapatkan Foto yang Bagus.

Kamera menjadi faktor yang paling berperan penting, karena dengan Kamera kalian dapat mengambil foto sebagai bukti Perjalanan kalian. Namun ada beberapa yang perlu kalian siapkan misalkan, Lensa yang kira-kira dibutuhkan, Filter Lensa sesuai kebutuhan, Tripod, Silica Gel, Cover Bag. Menurut saya semua yang dibawa dipertimbangkan dulu mana yang wajib dibawa dan tidak. karena akan meringankan beban kalian. Apa saja yang perlu dibawa dan dipersiapkan untuk pengambilan gambar dapat dilihat dari Objek yang akan di foto.

1. Landscape

Image via cntraveler.com
Image via cntraveler.com
Indentik dengan Pemandangan Alam seperti Pantai, Danau, Gunung, Sungai, Rawa, Gurun dll. Masing-masing memiliki karakteristiknya sendiri. Apa pun jenis landscape yang Anda potret, pikirkan tentang kualitas esensialnya dan bukan hanya yang visual. Pikirkan tentang bagaimana tempat itu membuat Anda hanyut dalam emosi seperti apa yang menggerakkan Anda untuk kesana.

2. Bangunan atau Kota

Image via blog.toplazlabs.com
Image via blog.toplazlabs.com
Indentik dengan Suasana Kota yang memperlihatkan keadaan kota seperti Arsitektur, Lalu Lintas, budaya, Kesibukan Kota dll. Masing-masing memiliki karakteristiknya sendiri. Apa pun jenis yang Anda potret, pikirkan tentang kualitas esensialnya dan bukan hanya yang visual. Pikirkan tentang bagaimana tempat itu membuat Anda hanyut dalam emosi seperti apa yang menggerakkan Anda untuk kesana. Namun untuk Memotret di Perkonaan pastikan kalian patuhi peraturan yang berlaku disana. Karena ada sebagian tempat yang memiliki Privasi.

3. Humans Inters

Image via 121cliks.com
Image via 121cliks.com
Indentik dengan Masyarakat atau objek nya adalah Manusia. Masing-masing memiliki karakteristiknya sendiri, harus bisa melihat moment dan moment tersebut kadang tidak dapat di ulang dan hanya sekali. Apa pun jenis yang Anda potret, pikirkan tentang kualitas esensialnya dan bukan hanya yang visual. Pikirkan tentang bagaimana tempat itu membuat Anda hanyut dalam emosi seperti apa yang menggerakkan Anda untuk kesana. Namun tetap perhatikan Aturan atau tata cara memotret Human Inters.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Hobby Selengkapnya
Lihat Hobby Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun