Mohon tunggu...
Taslim Buldani
Taslim Buldani Mohon Tunggu... Administrasi - Pustakawan di Hiswara Bunjamin Tandjung

Riang Gembira Penuh Suka Cita

Selanjutnya

Tutup

Gaya Hidup Pilihan

Menikmati Kemah Keluarga Tanpa Khawatir Pegal

5 Januari 2018   17:06 Diperbarui: 24 Januari 2018   05:36 3413
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Beberapa Perlengkapan Kemah Termasuk P3K (Foto: Dokpri)

Kerja sama mendirikan tenda (foto: Dokpri)
Kerja sama mendirikan tenda (foto: Dokpri)

Pembelajaran Life Skills

Ada banyak hal yang bisa diajarkan kepada anak-anak pada saat kemah keluarga. Terutama hal-hal yang berkaitan dengan life skills atau keterampilan hidup. Anak-anak diajarkan untuk memiliki kemampuan untuk berperilaku yang adaptif dan positif yang membuat mereka kelak dapat menyelesaikan kebutuhan dan tantangan sehari-hari dengan efektif.

Kegiatan mendirikan dan melipat tenda adalah salah satu contoh melakukan kerja sama. Kegiatan ini juga mengajarkan semangat solidaritas layaknya peribahasa: Berat sama di jinjing, ringan sama dipikul.

Belajar Bersosialisasi Saat Berkemah (foto: dokpri -2016)
Belajar Bersosialisasi Saat Berkemah (foto: dokpri -2016)
Berkemah juga merupakan sarana bersosialisasi bagi anak-anak. Mereka dipertemukan dengan teman-teman barunya melalui berbagai kegiatan bersama yang difasilitasi panitia. Tak jarang pertemanan mereka berlanjut di event kemah berikutnya.

Antri di kamar mandi adalah pemandangan khas kemah keluarga saat pagi dan sore hari. Menghargai yang datang duluan dan bersabar adalah pelajaran yang bisa didapat dari antri.


Pembagian Tugas (Foto: Dokpri)
Pembagian Tugas (Foto: Dokpri)
Kemah keluarga bisa juga menjadi sarana belajar tentang pembagian tugas dan tanggung jawab. Masing-masing anggota keluarga dituntut untuk menjalankan tugas yang telah diembannya masing-masing dengan baik.

Belajar masak sendiri (Foto: dokpri)
Belajar masak sendiri (Foto: dokpri)
Jika dirumah biasa mengandalkan ART untuk sekedar memasak mie instan, di kemah keluarga anak-anak yang dianggap sudah cakap dituntut untuk bisa memasak sendiri mie instan kesukaanya. 

Berkemah salah satu cara menciptakan Quality Time bersama keluarga (Foto: Dokpri)
Berkemah salah satu cara menciptakan Quality Time bersama keluarga (Foto: Dokpri)
Menciptakan quality time bersama keluarga. Melalui serangkaian aktivitas bersama, kedekatan hubungan antara masing-masing anggota keluarga diharapkan menjadi semakin erat dan harmonis. 

***

Menyiasati Pegal Saat Berkemah

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
  4. 4
  5. 5
Mohon tunggu...

Lihat Konten Gaya Hidup Selengkapnya
Lihat Gaya Hidup Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun