Mohon tunggu...
Rosmani Huang
Rosmani Huang Mohon Tunggu... Karyawan swasta - Karyawan Swasta

Enjoy this life with positive thinking

Selanjutnya

Tutup

Financial

Masih Antre? Gunakan Saja ATM PRIMA

27 Juni 2019   06:15 Diperbarui: 27 Juni 2019   07:48 493
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Finansial. Sumber ilustrasi: PEXELS/Stevepb

Keunggulan menggunakan ATM Prima:

  1. Transaksi diproses secara real time online
  2. Jaringan ATM terbesar di Indonesia
  3. Terhubung dengan lebih dari 80 Bank di Indonesia
  4. Sistem keamanan jaringan ATM yang terjamin karena untuk setiap transaksi yang berlangsung di jaringan PRIMA menggunakan otorisasi melalui PIN.
  5. Online settlement, dengan fitur ini maka proses settlement antar bank dapat diselesaikan dalam 1 hari kerja
  6. Mempermudah dan memperluas jaringan transaksi Tarik Tunai, Cek Saldo dan Transfer Dana antar bank
  7. Memiliki lebih dari 120.000.000 kartu ATM/Debit dan lebih dari 120.000 jaringan ATM yang terkoneksi dengan Internet Banking, Mobile Banking dan channel digital lainnya di seluruh Indonesia.

Yang pasti ATM Prima ini menghindarkan kita dari antrian panjang.  Memang sih kita akan menghemat biaya transaksi di mesin ATM jika kita melakukan transaksi tersebut di mesin ATM sesuai tempat kita menabung. Tetapi kalau harus antri panjang di mesin ATM tempat kita menabung ataupun di kasir hanya untuk melakukan penarikan tunai, bukankah terlalu sayang waktu dibuang dengan percuma? Saat ini, Time is Money. Dengan biaya yang tidak seberapa, waktu yang akan dihabiskan untuk mengantri dapat kita alokasikan untuk sesuatu yang berguna.

Dan yang pasti, untuk daerah-daerah yang mesin ATM-nya terbatas, ATM PRIMA ini sangat membantu. Kita tidak perlu keliling kota menghabiskan bensin hanya untuk mencari mesin ATM tempat kita menabung atau antri di teller. 

Transaksi menggunakan ATM PRIMA sama seperti kita melakukan transaksi di mesin ATM tempat kita menabung. Sangat mudah, cepat dan efisien!

Untuk setiap masalah yang dialami saat bertransaksi di Jaringan ATM PRIMA seperti kartu tertelan, transaksi gagal dan sebagainya, maka kita tidak perlu panik dan cemas. Cukup menghubungi Bank penerbit kartu dimana kita membuka rekening.   

Jadi tunggu apalagi? Jadikan Jaringan PRIMA, terutama ATM PRIMA sebagai salah satu cara untuk menghemat waktu dan memudahkan pemenuhan kebutuhan kita.

Selamat pagi rekan kompasianer. Selamat beraktivitas!

Salam,

Sisca Dewi

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Financial Selengkapnya
Lihat Financial Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun