Mohon tunggu...
Samuel Benedickson
Samuel Benedickson Mohon Tunggu... Wiraswasta - Wirausaha

Suka membaca, olahraga, bermain catur

Selanjutnya

Tutup

Humaniora

Natal Merupakan Anugerah bagi Umat Manusia

22 Desember 2022   18:01 Diperbarui: 22 Desember 2022   18:08 339
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Humaniora. Sumber ilustrasi: PEXELS/San Fermin Pamplona

Setiap insan manusia pastilah berdosa. Berdosa karena perbuatannya ataupun karena sifat dosa itu sendiri yang sudah menjalar kepada semua manusia sejak manusia pertama jatuh ke dalam dosa.

Kitab suci berkata," Sebab itu, sama seperti dosa telah masuk ke dalam dunia oleh satu orang, dan oleh dosa itu juga maut, demikianlah maut itu telah menjalar kepada semua orang,  karena semua orang  telah berbuat dosa"- (Roma 5:12). Dalam Kitab Roma 6 ayat 23 juga disebutkan; "Sebab upah dosa ialah maut; tetapi karunia Allah ialah hidup yang kekal dalam Kristus Yesus, Tuhan kita".

Pada dasarnya semua manusia tanpa terkecuali akan binasa karena dosa, akan tetapi Allah tidak membiarkan manusia itu binasa, melainkan membuat solusi atau jalan keluar dengan mengutus AnakNya Yesus Kristus ke dunia ini. "Karena begitu besar kasih Allah akan dunia ini, sehingga Ia telah mengaruniakan AnakNya yang tunggal, supaya setiap orang yang percaya kepadaNya tidak binasa, melainkan beroleh hidup yang kekal".-(Yohanes 3:16)

Bulan Desember ini semua umat manusia merayakan Natal, baik secara aktif maupun pasif. Menyambut anugerah keselamatan dan pengampunan dosa umat manusia. Namun manusia tidak diselamatkan/ diampuni dengan sendirinya secara otomatis tanpa tindakan. Haruslah bertindak dengan iman, menerima dan percaya kepada Dia (Yesus Kristus). "Barangsiapa percaya kepadaNya, ia tidak akan dihukum; barangsiapa tidak percaya, ia telah berada dibawah hukuman, sebab ia tidak percaya dalam nama Anak Tunggal Allah".- (Yohanes 3:36).

Dengan demikian, bahwa Natal bukanlah sekedar momen perayaan, akan tetapi esensinya adalah apakah kita sudah menerima Anugerah Allah, yaitu Yesus Kristus atau belum? Yang sudah menerima, bersyukurlah kedaNya. Yang belum, marilah terima pengampunan dosa dan keselamatan di dalam Dia (Yesus Kristus) Tuhan kita. Dia adalah Allah sendiri yang telah menjelma menjadi manusia supaya semua orang yang percaya kepadaNya beroleh hidup yang kekal. Inilah cara Allah, jalan yang dibuat Allah sendiri untuk menyelamatkan manusia dari dosa dan maut. Hidup kekal itu ada di dalam Dia - Yesus Kristus.

Selamat Hari Natal
Selamat menikmati anegerah Allah
Salam damai.
Tuhan Yesus pasti memberkati
Immanuel -- Tuhan beserta kita.

Amin.

Mohon tunggu...

Lihat Konten Humaniora Selengkapnya
Lihat Humaniora Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun