Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Mengenal Profil Assanur "Torres" Rijal, Pembuat Hattrick Pertama di Piala Menpora

26 Maret 2021   10:05 Diperbarui: 26 Maret 2021   10:21 618
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Assanur (akurat.co)


Assanur "Torres" Rijal mencuri perhatian sepakbola Indonesia. Assanur Rijal (25) mencetak hattrick di gelaran Piala Menpora 2021.

Dalam laga yang digelar di Stadion Maguwoharjo, Sleman, Rabu (24/3/2021) Persiraja Banda Aceh berhadapan dengan Persita Tangerang.

Hasil akhir laga di Grup D itu sendiri berkesudahan dengan skor 3-1 untuk kemenangan Persiraja Banda Aceh. Berlaga sejak dimulai pada Minggu (21/3/2021) turnamen pra-musim ini sudah menemukan pemain yang membuat hattrick.

Adalah Assanur Rijal yang melakukannya. Persiraja Banda Aceh unggul terlebih dahulu di babak pertama dengan skor 3-0. Ketiga gol itu semuanya diborong oleh Assanur Rijal.

Gol pertama di menit ke 33 lewat sundulan kepala yang memanfaatkan umpan pojok. Dua menit berselang Assanur menggandakan keunggulan timnya menjadi 2-0 setelah memanfaatkan umpan Miftahul Hamdi.

Sedangkan gol ketiga tercipta di masa injury time. Kali ini Assanur menyambar bola umpan silang. 3-0.

Sedangkan Persita Tangerang memperkecil ketinggalan di menit ke 54 lewat Chandra dengan memanfaatkan umpan dari Ade Jantra.

Siapakah Assanur "Torres" Rijal sang pembuat hattrick pertama di Piala Menpora ini?

Assanur sebenarnya kalah pamor dari Silvio Escobar di lini serang Persiraja Banda Aceh yang dinilai lebih berbahaya.

Namun pada kenyataannya, pria kelahiran Lambeugak, Aceh, 2 Maret 1996 itu justru yang akhirnya menjadi sorotan. Usia 25 tahun memang disebut-sebut sebagai usia matang bagi seorang pesepakbola.

Mungkin karena nge fans dengan pemain Timnas Spanyol Fernando Torres, maka nama "Torres" diselipkan di tengah-tengah namanya.

Konon penambahan nama "Torres" sudah diterapkan Assanur semenjak dia menimba ilmu sepakbola di SSB. Saat itu pelatih menyebut Assanur dengan "Torres". Itulah cikal bakal, mengapa sampai sekarang, Assanur disebut dengan Assanur "Torres" Rijal.

Atau mungkin karena gaya permainannya yang mirip Fernando Torres?

Bukan kali ini saja, Assanur mengantarkan timnya berjaya dengan bahkan membuat hattrick seperti yang sudah disebutkan di atas.

Jika tidak ada Assanur, bisa jadi "Laskar Rencong", julukan bagi Persiraja Banda Aceh tidak akan main di Liga 1 tanah air.

Seperti diketahui dua tim dari Liga 2 sudah memastikan terlebih dahulu naik promosi ke Liga 1 karena Persita Tangerang dan Persik Kediri berada di urutan dua teratas.

Satu wakil lagi diperebutkan antara Sriwijaya FC melawan Persiraja Banda Aceh untuk merebut juara ketiga Liga 2 2019 sekaligus merengkuh tiket tersisa.

Laga krusial itu sendiri digelar di tempat netral yaitu Stadion Kapten I Wayan Dipta, Gianyar, Bali. Siapakah yang menang?

Ternyata Laskar Rencong menenangkan laga ini dengan skor tipis 1-0. Pencetak golnya adalah tidak lain tidak bukan adalah sang pencetak hattrick pertama Piala Menpora 2021 seperti yang disebutkan di atas, Assanur "Torres" Rijal!

Hal tersebut lah yang membuat namanya mulai diperhitungkan. Torres menjadi salah satu pilar skuad Laskar Rencong dalam mengarungi Liga 1, dunia kasta lain.

Jika ditanyakan mampukah Torres terus bersinar di Persiraja Banda Aceh?

Ya, sinar itu sudah nampak. Dia mencetak hattrick!

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun