Mohon tunggu...
Rudy W
Rudy W Mohon Tunggu... Lainnya - dibuang sayang

Ngopi dulu ☕

Selanjutnya

Tutup

Bola Pilihan

Enam Kali Tanpa Higuain, AC Milan Tak Pernah Kalah

22 Januari 2019   08:23 Diperbarui: 22 Januari 2019   12:50 221
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.

AC Milan yang santer sebentar lagi bakal ditinggal pergi Gonzalo Higuain nampaknya akan rela melepaskan kepergian hijrah Higuain ke Chelsea. Pemain asal Argentina itu sudah tidak dibawa lagi saat AC Milan bertamu ke Genoa dalam rangka melakoni pekan ke 20 Liga Italia serie A.

Pelatih AC Milan, Gennaro Gattuso sudah tidak menurunkan pemain berusia 31 tahun pada laga pekan ke 20 Liga Italia Serie-A. Gennaro Gattuso mengambil keputusan itu dikarenakan Gonzalo Higuain sudah kebelet ingin pindah ke Chelsea.

Santer memang Higuain yang berstatus sebagai pemain pinjaman dari Juventus bakal hengkang dari Rossoneri dan pembicaraan transfer sudah memastikan Higuain bakal berseragam biru-biru di bulan Januari ini.

Higuain bergabung dengan Chelsea sebagai status pinjaman enam bulan dari Juventus, tapi Chelsea berhak memperpanjang kontrak selama satu tahun jika Higuain bermain bagus di Si Biru pada paruh musim kedua Premier League musim ini.

Higuain bergabung dengan AC Milan 2 Agustus 2018 sejauh ini menciptakan 8 gol dari 22 laga di seluruh ajang kompetisi, 6 gol di antaranya dicetak di 15 pertandingan Liga Serie-A Italia.

Tanpa pemain pinjaman dari Juventus ini nampaknya AC Milan akan rugi besar, karena Higuain adalah salah seorang penyumbang gol terbanyak sepanjang musim ini bersama Patrick Cutrone.

Namun fakta lain membuktikan bahwa para pendukung AC Milan bisa menjadi lebih tenang, sebab tanpa Higuain pun selama ini AC Milan tidak terkalahkan.

Tanpa Higuain, AC Milan justru tidak mengalami kekalahan. Dari enam pertandingan tanpa Higuain, AC Milan memetik tiga kemenangan dan tiga hasil seri.

Rossoneri bermain seri melawan Lazio 1-1, Real Betis 1-1, dan Empoli 1-1. Sedangkan kemenangan-kemenangan diperoleh ketika melawan Genoa 2-0, Parma 2-1, dan Sassuolo 4-1. Tanpa Higuain.

Toh, tanpa Higuain pun AC Milan akan mendapatkan penggantinya, yaitu Krzysztof Piatek. Piatek sendiri sudah sampai pada hari Senin (21/1/2019) di Milan untuk bergabung ke Rossoneri, hijrah dari Genoa.

AC Milan harus merogoh kocek 35 juta euro plus bonus untuk menggaet striker asal Polandia itu. Harga sebesar itu sudah diturunkan Genoa dari 40 juta euro plus bonus.

Hingga saat ini, Piatek menjadi top skorer kedua dengan 13 gol di Serie-A dan sudah menciptakan 19 gol untuk Genoa di seluruh ajang kompetisi. Piatek mencetak ke 19 gol itu di 21 laga.

Genoa tentu mencari pengganti Piatek.

Laga teranyar AC Milan pada Senin (21/1/2019) malam WIB, AC Milan pun tanpa diperkuat Higuain.

Namun, pada laga pekan ke 20 Serie-A Italia di Stadio Comunale Luigi Ferraris, AC Milan malah menang dengan 2-0 tanpa Higuain.

Dan dengan kemenangan itu, AC Milan kini masuk ke zona Liga Champions.

Kedua gol buat AC Milan diciptakan oleh Fabio Borini di menit ke 72, dan Suso di menit ke 83.

Dalam laga tersebut, di pihak AC Milan jelas mereka turun tanpa Gonzalo Higuain, tapi kubu Genoa pun turun tanpa Krzysztof Piatek yang sedang akumulasi kartu kuning.

Sebagai penggantinya, pelatih Genoa,  Cesare Prandelli menempatkan Christian Kouame dan Goran Pandev di depan. Domenico Criscito dan Daniel Bessa dimainkan sejak menit awal.

AC Milan kembali bisa memainkan Suso yang baru pulih dari cedera. Di lini depan, AC Milan juga menempatkan Fabio Borini dan Patrick Cutrone.

Pada bentrok tersebut, AC Milan tidak didampingi pelatih Gennaro Gattuso, karena terkena skorsing.

Hingga jeda babak pertama, tidak ada sesuatu gol yang tercipta.

Gol pertama bagi AC Milan baru tercipta di menit ke 72. Fabio Borini menyambar bola dengan sontekan. Gol itu berasal dari hasil kerjasama antara Suso dan Andrea Conti dari sisi kanan, lantas Conti mengoper si kulit bundar ke depan gawang Genoa. Di sinilah Borini melepaskan sontekan tanpa mampu dibendung kiper Genoa.

Berselang 11 menit kemudian, AC Milan menciptakan gol kedua. Gol ini berawal dari sebuah counter attack, Patrick Cutrone mengirim umpan panjang. Si kulit bundar lantas dikejar oleh Suso. Mantan pemain Liverpool itu, walau dikawal oleh dua bek Genoa, melepaskan tembakan, bola membentur mistar sebelum masuk ke gawang yang dikawal Ionut Radu. Skor menjadi dua nol.

Walau tuan rumah terus menggencarkan serangan ke area tim tamu, tapi gol penghibur tidak mampu tercipta. Hingga wasit meniup peluit panjang tanda laga berakhir, skor 2-0 tetap tak bergeming menjadi milik AC Milan.

Statistik bentrok itu, Rossoneri menguasai 61 persen penguasaan bola, melakukan sembilan percobaan dengan enam di antaranya on target, sementara dari 14 percobaan yang dilakukan Genoa, setengahnya on target.

Skor kemenangan membuat AC Milan berhasil memasuki zona Liga Champions. Kini AC Milan berada di posisi keempat dengan 34 poin. Terpaut 16 poin dari puncak tabel, Juventus.

HALAMAN :
  1. 1
  2. 2
  3. 3
Mohon tunggu...

Lihat Konten Bola Selengkapnya
Lihat Bola Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun