Mohon tunggu...
Rostiana Gunawan
Rostiana Gunawan Mohon Tunggu... pelajar/mahasiswa -

Mungkin nanti aku menginjak ranah Perancis dengan aksen Bristish; tapi tak ada tempat seindah rumah.

Selanjutnya

Tutup

Catatan

Aku Sudah Tahu

28 Agustus 2013   19:51 Diperbarui: 24 Juni 2015   08:41 102
+
Laporkan Konten
Laporkan Akun
Kompasiana adalah platform blog. Konten ini menjadi tanggung jawab bloger dan tidak mewakili pandangan redaksi Kompas.
Lihat foto
Bagikan ide kreativitasmu dalam bentuk konten di Kompasiana | Sumber gambar: Freepik

Dari awal aku sudah mengetahuinya.

Pagi hari. Walaupun sinar matahari pagi bagus untuk tulang, tetap saja silaunya yang menyelundup lewat celah-celah batang pohon membuatku kepanasan. Aku terus tertunduk sampai tepat seratus senti di sebelah telingaku, “Fokus, pandangan tetap  ke depan!” kata seseorang, mengagetkanku, dan tentu, aku langsung menatap lurus-lurus ke depan.

Aku melihatnya. Ya, aku tak yakin memang, tapi sepertinya memang pemuda yang tengah berjalan mondar mandir di depan barisanku inilah yang tadi berteriak di sampingku. Dengan kantung dan mata mengantuknya; aku tahu dia kelelahan.

Maaf, sayang sekali, tapi aku tahu kamu hanya bersandiwara. Wajah pucatmu, aku ingin sekali mengatakan (kurasa) kamu yang benar-benar sakit ketika kamu malah berkata, “siapa yang sakit harap memisahkan diri.”

Kalau kamu membaca “surat cinta” yang memang diperintahkan untuk dibuat, dan, ya, aku menujukannya padamu, kuharap kamu juga tahu; aku orang yang sama. Aku ada dalam kalimat ini juga. Aku mungkin mau mencintaimu, Monsieur, tapi aku sudah mengetahuinya, pasti akan percuma.

Salam.

Mohon tunggu...

Lihat Catatan Selengkapnya
Beri Komentar
Berkomentarlah secara bijaksana dan bertanggung jawab. Komentar sepenuhnya menjadi tanggung jawab komentator seperti diatur dalam UU ITE

Belum ada komentar. Jadilah yang pertama untuk memberikan komentar!
LAPORKAN KONTEN
Alasan
Laporkan Konten
Laporkan Akun