Sementara menikmati santap siang, kami saling berbagi berbagai kisah perjalanan hidup.Â
Selesai santap kamipun meluncur menuju tempat lain yang belum pernah kami singgahi seperti  Elizabeth QuayÂ
Kami benar benar menikmati momen kebersamaan ini , karena esok harinya adik saya akan kembali ke Indonesia dengan Batik  Air. Maria adalah adik saya yang nomor 5 . Kami pernah terpisahkan selama bertahun tahun , sewaktu Maria menyelesaikan studinya di Sint Carolus di jakarta. Dan kemudian ditugaskan di perusahaan Stanvac di Dumai - Riau
Kesimpulan:
Seperti yang sudah saya sampaikan sebelumnya, kami berdua jarang makan minum di restoran, kecuali di ajak anak mantu cucu. Ataupun ada tamu yang datang dari Indonesia  Bukan karena pelit, melainkan kami berdua tetap mempertahankan gaya hidup berhemat.
Nah, kali ini walaupun bukan tamu, melainkan adik saya Maria dan Clement teman nya yang datang khusus dari Tanah Air untuk mengunjungi kami berdua, tentu saja sesekali kami ajak menikmati santap siang di restoran. Dan kami memilih di Dome yang lokasinya di Joondalup. Dome ini merupakan salah satu Dome terbaik di Perth dan memiliki ruang yang lapang.Â
Sehingga kami berempat dapat menikmati kebersamaan tanpa terganggu ataupun menganggu tamu lainnya, karena jarak antara satu meja dengan meja lain cukup berjarak . Momen ini sungguh merupakan sebuah kenangan indah bagi kami berduaÂ
Terima kasih kepada semua sahabat di Kompasiana yang telah menyempatkan untuk membaca tulisan ini
9 Oktober 2025.
Salam saya,
Roselina.